Ladies, feses adalah kotoran yang keluar melalui proses pencernaan yang dibuang saat buang air besar (BAB). Umumnya, orang akan buang air besar sebanyak satu hingga tiga kali sehari. Feses yang sehat umumnya berwarna kecoklatan dengan tekstur lembut, dan tidak sakit saat mengeluarkannya. Faktanya, warna feses bisa menunjukkan kondisi kesehatan ladies, loh.
Tentu, feses yang dikeluarkan oleh masing-masing orang berbeda baik dari segi warna, tekstur, aroma, dan lain-lain. Untuk itu, penting bagi kita untuk memeriksa warna feses. Jijik? Wajar ladies karena pembahasan ini terkait kotoran. Namun, hal ini penting untuk mengetahui kesehatan ladies. Berikut arti kesehatan berdasarkan warna feses:
Hitam
![]() hitam/sumber:unsplash.com |
Pernahkah ladies mengeluarkan feses berwarna hitam? Yups, feses dengan warna gelap ini bisa disebabkan karena ladies menderita gangguan saluran pencernaan bagian atas seperti maag, pendarahan, bahkan kanker. Ada sebab lain feses berwarna hitam yakni karena efek samping mengkonsumsi suplemen zat besi.
Merah Terang
![]() merah terang/sumber:unsplash.com |
Ladies harus waspada jika feses berwarna merah terang karena hal ini disebabkan adanya pendarahan di saluran bawah pencernaan seperti ambeien, banyak mengkonsumsi makanan yang berwarna seperti tomat, dan lain-lain. Apabila merasakan sakit yang tak tertahankan ketika membuang feses, maka sebaiknya ladies perlu memeriksakannya ke dokter.
Kuning dan Berminyak
![]() yellow/sumber:unsplash.com |
Umumnya, kotoran atau feses berwarna kuning adalah normal. Namun, apabila warna kuning berminyak disertai dengan bau busuk maka tanda tersebut bisa menunjukkan hal lain seperti adanya masalah gangguan pencernaan yang disebabkan karena terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung gluten tinggi.
Hijau
![]() hijau/sumber:unsplash.com |
Feses warna hijau bisa disebabkan lantaran terlalu banyak mengkonsumsi makanan dan minuman berwarna hijau seperti sayuran, hingga minuman yang menggunakan pewarna hijau. Namun dari segi kesehatan, feses berwarna hijau bisa menandakan ladies menderita diare.
Putih
![]() putih/sumber:unsplash.com |
Adakah feses yang berwarna putih? Tentu saja ada. Tentu, feses warna putih disebabkan karena seseorang mengalami masalah kesehatan pada organ hati atau gangguan saluran tersumbatnya empedu yang dapat mempengaruhi produksi cairan empedu sehingga sulit untuk mengurai makanan.