Mau Vaksin Covid Gratis di Jabodetabek? CT Corp Adakan Vaksin COVID-19 Sinovac Buat Pemilik KTP Nasional
Kamu yang belum divaksinasi, sebaiknya segera mendaftarkan diri, Ladies! Seperti yang kita tahu, salah satu manfaat dari tubuh yang sudah mendapat vaksin covid yakni bisa terhindar dari risiko gejala Covid-19 yang berat.
Selain itu, tujuan vaksinasi ialah untuk mencapai herd immunity. Maksudnya, menciptakan kekebalan kelompok, dengan syarat 70 persen dari populasi telah divaksinasi. Hal ini pun akan membuat proteksi silang, yaitu di mana orang akan tetap sehat meski tidak divaksin karena orang lain di sekitarnya sudah mendapat vaksin yang lengkap.
So, untuk mencapai itu, pastikan kamu jadi 'penyelamat' alias menjadi bagian dari 70 persen populasi itu ya, Ladies!
Nah, kabar baiknya buat kamu yang tinggal di Jabodetabek (KTP Nasional), CT Corp bekerja sama dengan Kemenkes menyelenggarakan program: "Vaksin Covid-19 untuk Konsumen Jaringan Usaha CT Corp."
Apa Itu Vaksin Konsumen CT Corp? Apakah Kamu Termasuk?
Vaksin/ Sumber: Freepik.com |
Ya, kamu termasuk! Ini merupakan bentuk CT Corp peduli keselamatan dan kesehatan masyarakat Indonesia, demi mendukung salah satu pilar gerakan "Semangat Bangkit dari Corona"' (Berkolaborasi, Inovasi, Sehat, Aksi)
Selama kamu warga WNI dan telah berusia 18+, ini berlaku untuk semua KTP Nasional yang berdomisili di Jabodetabek dan belum pernah terdaftar ke dalam program Vaksin Gotong Royong. Untuk syarat lengkapnya, langsung cek di sini.
Catat tanggalnya! Target distribusi Vaksin Sinovac kepada konsumen jaringan usaha CT Corp dimulai pada Senin, 28 Juni 2021, Ladies.
Ilustrasi vaksinasi/ Foto: beautynesia |
Informasi Lokasi, Jadwal, & Distribusi Vaksin
CT Corp hanya menyelenggarakan vaksinasi Sinovac di lokasi yang diinformasikan pada halaman resmi ini dengan kuota harian. Untuk lokasi vaksinasinya melibatkan RS PON dalam pelaksanaan di 10 lokasi, sebagai berikut:
1. Menara Bank Mega
Jadwal mulai vaksin: Senin, 28 Juni 2021
Waktu: Senin-Kamis
Informasi Hotline Terkait Pendaftaran Vaksin:
Menara Bank Mega: 082208229521 (Whatsapp)
2. Trans Studio Mall Cibubur
Jadwal mulai vaksin: Senin, 28 Juni 2021
Waktu: Senin-Jumat
Informasi Hotline Terkait Pendaftaran Vaksin:
Trans Studio Mall Cibubur: 081122201825 (Whatsapp)
3. Transmart Cilandak
Waktu: Rabu-Minggu
Informasi Hotline Terkait Pendaftaran Vaksin:
Transmart Cilandak: 082208255190 (Whatsapp)
4. Transmart Lebak Bulus
Waktu: Rabu-Minggu
Informasi Hotline Terkait Pendaftaran Vaksin:
Transmart Lebak Bulus: 082208255105 (Whatsapp)
5. Transpark Mall Bintaro
Waktu: Rabu-Minggu
Informasi Hotline Terkait Pendaftaran Vaksin:
Transpark Mall Bintaro: 082113541980 (Whatsapp)
6. Transpark Mall Juanda Bekasi
Waktu: Rabu-Minggu
Informasi Hotline Terkait Pendaftaran Vaksin:
Transpark Mall Bekasi Juanda: 081316826450 (Whatsapp)
7. Transmart Dewi Sartika Depok
Waktu: Rabu-Minggu
Informasi Hotline Terkait Pendaftaran Vaksin:
Transmart Dewi Sartika Depok: 082208255545 (Whatsapp)
8. Transmart Bogor Yasmin
Waktu: Rabu-Minggu
Informasi Hotline Terkait Pendaftaran Vaksin:
Transmart Bogor Yasmin: 081295517346 (Whatsapp)
9. Transmart Cempaka Putih
Waktu: Rabu-Minggu
Informasi Hotline Terkait Pendaftaran Vaksin:
Transmart Cempaka Putih: 082208255301 (Whatsapp)
10. Transmart Tangerang Center Cikokol
Waktu: Rabu-Minggu
Informasi Hotline Terkait Pendaftaran Vaksin:
Transmart Tangerang Center Cikokol: 081286173067 (Whatsapp)
Ilustrasi vaksin/ Foto: beautynesia |
Alur Pendaftaran Online untuk Konsumen CT Corp
1. Buka detik.com/vaksinctcorp
2. Pilih lokasi yang kamu inginkan
3. Login/register menggunakan detikID
4. Pilih jumlah data yang didaftarkan (maksimal 4)
5. Pilih jadwal (schedule & batch)
6. Isi data diri (Nama Lengkap, NIK, Tgl Lahir, Jenis Kelamin, Alamat KTP, Nomor Telp, Alamat Email)
7. Submit data
8. Mendapat notifikasi sukses dan e-ticket di email atau SMS.
Nah, tunggu apa lagi Ladies? Jadi untuk kamu konsumen setia CT Corp yang berusia 18+, #detikinibisavaksin di detik.com/vaksinctcorp
Vaksin/ Sumber: Freepik.com
Ilustrasi vaksinasi/ Foto: beautynesia
Ilustrasi vaksin/ Foto: beautynesia