Bagi para hijabers, kulot menjadi salah satu model celana yang paling banyak diandalkan untuk tampil stylish. Selain warna-warna netral, kulot dengan warna putih juga menjadi must-have item bagi hijaber karena dapat membuat penampilan tampak chic sekaligus elegan.
Nah, buat kamu masih bingung cara memadu padankan kulot putih, berikut 6 tips memilih atasan yang tepat ala selebgram hijab Tanah Air!
1. Atasan Pastel
![]() Foto: instagram.com/richaeu |
Bikin penampilan tampak chic, kulot putih cocok dipadukan dengan atasan bernuansa pastel. Gaya selebgram Richaeu yang satu ini bisa kamu jadikan inspirasi. Ia memadukan kulot putih dengan atasan puff-sleeve berwarna dusty pink, kemudian memadukannya dengan hijab broken white.
2. Tunik Slit
![]() Foto: instagram.com/inikiranaaa__ |
Jika ingin tampil lebih elegan, kulot putih dapat dipadukan dengan atasan tunik yang memiliki detail slit. Selebgram hijab Kirana memadukan kulot putihnya dengan tunik slit berwarna mustard yang memberi kesan kalem dan feminin.
Baca Juga : 5 Warna Celana untuk Tubuh Curvy Terlihat Slim |
3. Tunik dan Belt
![]() Foto: instagram.com/yurezalina |
Saat memadukan tunik dengan kulot, kamu juga bisa menambahkan belt untuk membuat gaya semakin stylish sekaligus membantu membentuk siluet tubuh. Gaya unik selebgram Yure Zalina ini bisa kamu jadikan inspirasi, Ladies!
Ia memadukan kulot putih dengan tunik slit berwarna baby blue, kemudian menambahkan belt bermotif leopard dan balutan jaket corduroy putih.
4. Kemeja
![]() Foto: instagram.com/alfdns |
Padu padan outfit yang satu ini cukup simpel namun chic dikenakan untuk gaya ngantor. Dengan memadukan kulot putih bersama kemeja berwarna lilac yang sedang tren, penampilan hijaber Alifia Diannisa tampak stylish dengan tambahan ring belt hitam sebagai statement.
5. Kemeja dan Crop Tank Top
![]() Foto: instagram.com/nindiayg |
Memadukan kulot putih dengan kemeja putih bisa membuat penampilan tampak monoton. Agar gaya tampak lebih fun dan stylish, hijaber asal Bandung Nindi Ayuningtyas menambahkan crop tank top berwarna hijau sebagai outer yang bikin penampilan tampak cute.
6. Kemeja dan Slip Dress
![]() Foto: instagram.com/inasrana |
Selain crop tank top, kamu juga bisa menambahkan slip dress sebagai outer saat memadukan kulot putih dengan kemeja putih. Seperti penampilan selebgram Inas Rana, pilih slip dress yang memiliki tali pinggang atau tambahkan belt untuk membentuk siluet tubuh sehingga outfit-mu tak terlalu terkesan bertumpuk.