
Mau Tampil Beda? Intip 7 Item Fashion Jadul yang Hits Lagi!

Sebagai perempuan modis, mengikuti trend fashion terbaru memang menyenangkan. Apalagi trend fashion selalu mengalami perubahan.
Sebenarnya, perubahan trend fashion tidak melulu menghadirkan beragam item fashion baru yang belum pernah diciptakan. Terkadang trend fashion lama yang sempat hits di era 80 dan 90-an dihadirkan kembali.
Belakangan ini baju-baju bergaya vintage juga hits kembali. Meskipun identik dengan gaya fashion di era 80 dan 90-an tapi tidak memberikan kesan ketinggalan zaman lho!
Kamu pun bisa mengkombinasikan item fashion jadul dengan gaya fashion modern sehingga perpaduannya membuat tampilan kamu lebih stand out dan fashionable. Penasaran item fashion apa yang cocok dikenakan di era modern? Keep scrolling, Ladies!
1. Blouse Berkerah
![]() Fashion Cherrydreamy/Instagram.com/Cherrydreamy |
Berbeda dengan kemeja, ada pula blus dengan aksen kerah. Mulai dari shawl colar, peter pen collar atau bow collar adalah blus bergaya vintage yang bisa kamu kenakan untuk acara-acara santai hingga formal tergantung pada padu padan bawahan yang tepat.
Kamu bisa memadukannya dengan celana jeans atau mini skirt untuk acara-acara santai. Bisa juga dipadukan dengan celana kain atau pencil skirt saat menghadiri acara formal.
2. Blouse Bervolume
![]() Fashion Cherrydreamy/Instagram.com/Cherrydreamy |
Blouse dengan tangan balon mengembang tidak hanya membuat penampilan kamu feminin tapi juga memberi kesan elegan. Blus bervolume cocok untuk kamu yang memiliki bentuk tubuh ramping agar terlihat ideal dan sedikit berisi. Meskipun baju-baju bervolume adalah trend fashion era 80-an tapi saat ini sudah hits kembali. Kamu bisa memadukannya dengan midi skirt agar tampilan kamu terlihat lebih classy.
3. Button Up Dress
![]() Cherrydreamy/Instagram.com |
Mungkin kamu menganggap button up dress identik dengan gaya Korea. Yups, dress dengan aksen kancing ini memang sedang trend, kamu pun bisa bergaya girly dan cute dengan beragam aksesoris fashion lainnya untuk menyempurnakan penampilan. Siapa sangka jika ternyata button up dress adalah salah satu item fashion vintage, Ladies.
4. Floral Outfit
![]() Yumnakemal/Instagram.com |
Outfit bermotif Floral adalah salah satu item fashion yang sudah ada sejak era 80-an. Mulai dari blus hingga dress, motif floral membuat tampilan kamu terlihat manis dan feminin. Untuk floral blouse, kamu bisa memilih bawahan basic atau tanpa motif untuk mengimbanginya.
Baca Juga : Foto: Outfit Remaja 90-an ala Tiara Andini |
5. Striped Tee
![]() Yumnakemal/Instagram.com |
Sebenarnya striped tee adalah salah satu item fashion yang terbilang timeless, jadi akan tetap cocok dipakai di era apapun. Namun striped tee di era 80-an identik dengan warna yang lebih beragam jadi tidak hanya hitam dan putih saja Ladies, ada beberapa kombinasi warna sekaligus. Paduan warnanya juga biasanya mengambil warna-warna cerah jadi sehingga membuat tampilan kamu terlihat fresh.
6. Celana Bermotif Plaid
![]() Yumnakemal/Instagram.com |
Celana bermotif plaid atau kotak juga merupakan item fashion vintage yang wajib kamu miliki terutama untuk kamu yang suka bergaya girly dan cute. Kamu hanya tinggal memadukannya dengan atasan polos, mulai dari t-shirt, blus ataupun kemeja.
7. Rok Plisket
![]() Yumnakemal/Instagram.com |
Di tahun 2020 hampir semua perempuan mengenakan rok plisket di setiap penampilannya. Jika kamu menganggap rok plisket adalah salah satu item fashion terbaru, namun faktanya item fashion yang satu ini sudah ada sejak tahun 80-an. Kamu bisa memadukannya dengan t-shirt untuk bergaya casual atau dengan blus agar tampilan kamu terlihat lebih anggun.
Nah itu dia ladies 7 item fashion jadul yang tetap menjadi tren di era modern. So, padu padan outfit jadul mana nih yang sering kamu kenakan?