
5 Tanda Kamu Masih Punya Perasaan untuk Cinta Pertama, Cek Rasakan Salah Satunya?

Beauties, jika kita benar-benar mencintai seseorang, maka akan sulit untuk melupakannya. Begitulah cara cinta bekerja, kita nggak bisa mematikannya begitu saja, apalagi jika ini tentang cinta pertama.
Melupakan cinta pertama bukan berarti kamu akan atau harus melupakan orang tersebut. Terkadang, ini tentang keputusan untuk melepaskan dan move on darinya.
Kata orang, cara untuk melupakan cinta pertama adalah dengan menemukan orang lain untuk dicintai. Tapi itu nggak selalu benar. Berikut adalah tanda-tanda kamu masih punya perasaan yang tertinggal untuk cinta pertamamu. Simak!
1. Kamu Takut untuk Memulai Hubungan Baru Lagi
![]() Galau/ Foto: Pexels/ Khoa Vo |
Nggak mudah untuk kembali ke kehidupan single setelah punya hubungan yang berkesan dengan cinta pertamamu. Kamu akan menjadi sangat bergantung pada yang pertama, sehingga sulit untuk bangkit kembali jika kamu ingin mencoba.
2. Kamu Sering Membandingkan dengan Pasangan Baru
Ini adalah keputusan yang kurang bijak untuk selalu membandingkan cinta pertamamu dengan pasangan baru. Meski kamu bisa menjalani hubungan dengan orang lain, mungkin di kepala kamu masih sering ada pikiran "gimana ya kalau aku masih sama dia?".
Pikiran-pikiran seperti ini meski terlihat sederhana tentu akan membuat hubungan menjadi tidak sehat.
3. Ingin Pergi ke Tempat-tempat Kenangan
![]() Kenangan/ Foto: Pexels/ Eyup Beyhan |
Salah satu tanda kamu masih punya perasaan kepada cinta pertamamu adalah kamu sering punya keinginan untuk pergi ke tempat yang penuh kenangan dengan si cinta pertama, bahkan kamu nggak segan untuk mengunjunginya dengan pasangan barumu.
Sebenarnya kamu nggak bisa pergi ke tempat yang dulu sering kamu datangi dengan mantan tanpa ada perasaan ingin bernostalgia. Kamu tentu akan mengingat setiap sudut jalan yang kamu datangi bersamaan dengan mengingat momen bersama cinta pertamamu.
4. Mengingat Semua Detail Kenangan
Jika kamu masih sayang dengan cinta pertamamu, kamu bisa dengan mudah mengingat detail atas banyak hal. Mungkin kamu akan mengingat perasaan kamu saat pertama kali bertemu dengannya. Meski sudah terlewat bertahun-tahun, kamu masih bisa mengingat kembali kenangan itu dengan jelas.
5. Masih Kepo Kehidupan Si Dia
![]() Stalking sosmed/ Foto: Pexels/ Lisa Fotios |
Kamu nggak bisa menahan diri untuk nggak stalking kehidupan cinta pertamamu. Terlebih saat ini kita dimudahkan dengan adanya jejaring sosial yang bisa memudahkan kita untuk mengetahui kehidupan mereka saat ini. Kamu akan menelusuri profil utama selama beberapa waktu dan menggali setiap komentar di bawah setiap postingan.
Nggak peduli berapa banyak waktu yang telah berlalu atau berapa banyak hubungan yang kamu miliki sejak itu, sulit untuk benar-benar melupakan cinta pertama kamu.
Jatuh cinta dengan seseorang untuk pertama kalinya adalah pengalaman yang mengubah hidup. Ketika ini adalah pertama kalinya kamu merasakan perasaan yang begitu kuat, dan jika semua itu harus berakhir akan bisa sangat menghancurkan hati.
Kalau Beauties bertanya-tanya bagaimana cara melupakan cinta pertama kamu, bahkan setelah bertahun-tahun lamanya, mungkin kamu nggak sendirian.
***
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!