
6 Potret Cantik Putri Sambung Bunga Zainal yang Mirip Artis Bollywood

Artis Bunga Zainal diketahui memiliki putri sambung, Kareena Kaur, dari sang suami, Sukhdev Singh. Kecantikan Kareena berhasil buat netizen terkagum. Wah seperti apa ya? Intip potret cantik Kareena Kaur.
Kehidupan Bunga Zainal sepertinya tak pernah sepi dari sorotan media, terlebih saat dirinya menikah dengan produser ternama Indonesia, Sukhdev Singh, pada 2014. Keduanya memiliki perbedaan usia 18 tahun. Sebelumnya, Sukhdev Singh telah menikah dan dikaruniai seorang putri bernama Kareena Kaur yang mulai beranjak dewasa. Kareena memiliki paras cantik dan menawan bak artis Bollywood. Wah seperti apa ya penampilannya? Berikut ini potret cantik Kareena Kaur, putri sambung Bunga Zainal.
Mirip Kareena Kapoor

Kareena Kaur merupakan putri Sukhdev Singh, suami Bunga Zainal, dari pernikahan sebelumnya. Kareena memiliki paras yang cantik dan menawan. Bahkan ia kerap disebut mirip artis Bollywood, Kareena Kapoor. Ya, selain berdarah India, nama keduanya juga sama. Selain Kareena Kapoor, Kareena Kaur juga kerap disebut mirip supermodel Hollywood, Kendall Jenner.
Baca Juga : Ampuh Atasi Diabetes, Ini 5 Manfaat Gula Siwalan |
Punya Banyak Penggemar

Meski bukan seorang selebritas atau model, Kareena Kaur cukup banyak memiliki penggemar. Foto-foto yang diunggahnya dalam akun Instagram miliknya selalu mendapat banyak like dan komentar yang memuji kecantikannya.
Fashionable

Kareena kerap terlihat berpenampilan cantik dalam berbagai kesempatan. Tak hanya paras yang cantik, Kareena Kaur juga pandai bergaya. Ia selalu tampil modis dan fashionable bak seorang model atau artis. Di foto ini, Kareena mirip Kendall Jenner ya.
Baru Lulus SMA

Kareena Kaur baru saja lulus dari sekolah menengah atas (SMA), tepatnya pada 2019, dari National High Jakarta School. Bunga Zainal sempat menghadiri acara kelulusan tersebut. Bunga juga mengunggah foto kelulusan putri sambungnya itu dalam akun Instagram pribadinya.
Dekat dengan Sang Adik

Pernikahan Sukhdev Singh dan Bunga Zainal telah dikaruniai dua orang putra, Karan Pradhi Singh dan Harrneel Pradhi Singh. Meski berbeda ibu, Kareena sangat dekat dan menyayangi kedua adiknya tersebut. Ketiganya kerap bermain serta menghabiskan waktu bersama. Ia juga sering mengunggah foto-foto sang adik dalam akun Instagram miliknya.
Liburan Keluarga

Kareena dan keluarga sering kali menghabiskan waktu bersama. Salah satunya, liburan bareng. Keluarga bahagia itu sedang menikmati liburan akhir 2019 ke Eropa. Tak lupa, mereka mengabadikan momen indah tersebut dengan berfoto bersama.
Dekat dengan Sang Ayah

Kareena Kaur diketahui sangat dekat dengan sang ayah. Hal itu terlihat ia kerap mengunggah foto kebersamaan dengan sang ayah. Keduanya tampak akrab dan kompak seperti terlihat daddy and daughter goals banget.