BILLBOARD
970x250

Cerdas Tak Sebatas Tentang Logika tapi Juga Kreativitas, Berikut Cara Mengasahnya

Patricia Astrid Nadia | Beautynesia
Sabtu, 01 Apr 2023 09:00 WIB
Cerdas Tak Sebatas Tentang Logika tapi Juga Kreativitas, Berikut Cara Mengasahnya

Cerdas tak hanya bicara tentang kemampuan seseorang dalam berhitung, tapi juga kreatif dalam memecahkan masalah sehari-hari. Sternberg, salah satu pencetus teori kecerdasan majemuk berpendapat kalau orang yang kreatif pastilah orang yang cerdas.

Biasanya orang kreatif bisa berpikir dengan cara-cara unik dan mampu melihat suatu masalah dari sudut pandang yang nggak bisa dilihat oleh orang pada umumnya. Contohnya, Beauties punya crush atau gebetan, tapi saat beberapa kali PDKT, kamu gagal. Nah, orang kreatif pasti punya alternatif unik untuk mengatasi persoalan itu.

Pastinya kreativitas nggak muncul dengan sendirinya, tapi perlu diasah. Yuk! Simak cara mengasah kreativitas versi Mihaly Csikszentmihalyi, psikolog yang terkenal dengan teori Flow dan Creativity. 

1. Coba untuk Selalu Antusias dan Penasaran dengan Hal Baru Setiap Harinya

Antusias dan Penasaran dengan Hal Baru Setiap Hari. Foto Freepik.com: benzoix
Antusias dan Penasaran dengan Hal Baru Setiap Hari. Foto Freepik.com: benzoix

Kunci utama untuk menjadi sosok yang kreatif adalah punya rasa ingin tahu yang tinggi dan ketertarikan pada hal baru setiap harinya. Menurut Mihaly, kamu bisa saja fokus pada hal baru yang kamu dengar, kamu baca, atau lokasi baru yang kamu lihat. 

Setiap harinya, Beauties pasti pergi ke suatu tempat untuk sekolah, bekerja, atau melakukan aktivitas lain. Bayangkan saat kamu pergi ke suatu taman untuk duduk santai atau jogging, kamu bisa banget loh mengamati area sekeliling kamu.

Siapa tahu ada tanaman baru di area taman itu, atau fasilitas baru yang diletakkan di sana. Atau bahkan kamu bertemu dengan orang-orang yang nggak pernah kamu temui sebelumnya saat jogging atau bersantai di taman itu.

Contoh lainnya, saat di sekolah atau kampus. Kalau biasanya kamu cuek dengan kondisi sekitar kamu, sekarang kamu bisa mencoba lebih peka dan antusias dengan keramaian saat istirahat berlangsung. Kamu bisa mengamati temanmu yang sedang main basket, makan atau mengobrol dengan teman lainnya. Menurut Mihaly, peka dan punya ketertarikan pada hal-hal kecil tersebut, terbukti ampuh mengasah kreativitas seseorang.

2. Ajak Temanmu Berpetualang ke Sebuah Tempat Baru

Ajak Temanmu Berpetualang ke Sebuah Tempat Baru. Foto Freepik.com: jcomp
Ajak Temanmu Berpetualang ke Sebuah Tempat Baru. Foto Freepik.com: jcomp

Saat kamu berteman dengan seseorang, pasti teman kamu sudah bisa membaca pola atau kebiasaanmu, kan? Mulai dari pertanyaan yang sering kamu tanyakan, topik obrolan, dan hobi. Untuk mengasah kreativitasmu, Mihaly merekomendasikan kamu untuk mengajukan pertanyaan yang nggak biasa ke teman kamu. Contoh sederhananya, kamu bisa ngebahas tentang hal-hal di luar film favorit kamu atau di luar artis favoritmu.

Kamu juga bisa ngajak teman kamu liburan atau jalan-jalan ke lokasi yang belum pernah kamu kunjungi. Bisa jadi itu di luar daftar lokasi impian kamu dan sahabatmu.  Lokasi baru artinya peluang untuk terbuka dengan pemikiran dan kebiasaan baru.

Tak cuma itu, kamu juga bisa mengenakan style pakaian yang jarang dipakai atau mencoba warna baru yang belum pernah kamu kenakan sebelumnya. Semua hal itu bisa memicu kamu jadi lebih cerdas, terutama dalam hal kreativitas seperti yang disampaikan oleh Mihaly.

Menulis Diary dan Merefleksikan Pengalaman Unik yang Kamu Lalui. Foto Freepik.com: lifestylememory

3. Menulis Buku Harian dan Refleksikan Hal Unik yang Pernah Kamu Lewati

Menulis Diary dan Refleksikan Pengalaman Unik yang Kamu Lalui. Foto Freepik.com: pressfoto
Menulis Diary dan Refleksikan Pengalaman Unik yang Kamu Lalui. Foto Freepik.com: pressfoto

Pastinya ada banyak pengalaman unik yang kamu lewati bersama orang-orang terdekatmu. Biar nggak lupa, kamu bisa menuliskan dan mengabadikan momen itu ke dalam buku harian atau bahkan journaling yang dilengkapi dengan foto-foto.

Tentu akan ada kesan tersendiri. Beberapa hari kemudian, kamu bisa membuka dan membaca kembali buku harian atau journal kamu. 

Beberapa minggu kemudian, kamu akan melihat seberapa keren hal unik yang sudah kamu lakukan bersama teman kamu. Seperti, tentang keberanian kamu berpetualang ke tempat liburan yang sama sekali nggak pernah terpikirkan oleh kamu hingga memakai baju dengan model yang khas dan menonton film di luar genre favoritmu.

Beauties akan menggali hal baru tentang keunikan diri kamu dan ini sangat membantumu untuk lebih terbuka pada ide-ide unik yang nggak biasa. 

4. Gali dan Perdalam Hal Baru yang Menarik Perhatianmu

Gali Hal Baru yang Menarik Perhatianmu. Foto Freepik.com: jcomp
Gali Hal Baru yang Menarik Perhatianmu. Foto Freepik.com: jcomp

Beauties, pernah nggak sih kamu kepo banget sama orang yang kamu taksir? Sama halnya dengan bidang minat atau hal baru yang ingin kamu gali lebih dalam. Mungkin selama ini kamu tahu tentang hobimu, tapi kadang kamu masih ragu.

Kamu bisa luangkan waktu untuk menggali berbagai bidang hobi. Bisa jadi hal yang selama ini kurang kamu minati atau kamu takuti justru bisa menjadi bagian dari keunggulanmu. Maka, kamu harus terbuka untuk mencoba banyak hal.

Saat kamu tertarik sama bidang tertentu, kamu bisa meluangkan waktu khusus untuk memperdalam tentang hal itu. Misalnya kamu tertarik untuk belajar bahasa asing, menggambar ilustrasi digital, atau fotografi. Ada waktu khusus dan energi yang perlu kamu berikan untuk hobi baru kamu itu. Perlahan kreativitasmu pasti berkembang dan wawasanmu jelas bertambah.

Orang Kreatif, Banyak Ide Inovatif. Foto Freepik.com: DilokaStudio

5. Bangun Pagi dan Selalu Punya Goal/ Tujuan yang Spesifik

Bangun Pagi dan Selalu Punya Goal yang Spesifik. Foto Freepik.com: benzoix
Bangun Pagi dan Selalu Punya Goal yang Spesifik. Foto Freepik.com: benzoix

Kebanyakan orang mungkin berpikir kalau orang cerdas yang bangun pagi itu pasti selalu dalam kondisi ceria dan tanpa masalah. Tapi penelitian Mihaly menunjukkan kalau orang-orang cerdas yang kreatif itu bangun pagi karena mereka selalu menunggu beragam aktivitas baru yang ingin mereka coba.

Mereka juga punya keinginan bertemu dan membahas topik baru dengan orang-orang spesial hingga mencoba tantangan baru dalam keseharian hidup mereka. Intinya ada hal spesifik yang ingin mereka capai. Bisa jadi itu bagian dari cita-cita mereka. Ibarat kamu meminta hadiah di hari ulang tahun kamu, kalau nggak spesifik permintaannya, orang-orang sekitar kamu nggak akan tahu kan? Orang kreatif terbiasa berpikir dengan spesifik.

6. Cari Ide Kreatif di Tempat yang Asik versi Kamu

Cari Ide Kreatif di Tempat yang Asik Buat Kamu. Foto freepik.com: prostooleh
Cari Ide Kreatif di Tempat yang Asik Buat Kamu. Foto freepik.com: prostooleh

Sebenarnya ide kreatif itu bisa muncul di mana saja. Tapi lebih efektif lagi kalau kamu meluangkan waktu santai untuk mencari ide di lokasi atau spot favorit kamu. 

Setiap orang pasti punya lokasi favorit untuk mencari inspirasi. Ada yang senang dengan nuansa pegunungan, suasana taman, atau saat sedang mengendarai sepeda di pagi hari, saat jogging atau sesaat sebelum tidur. 

Kamu bisa memilih spot kesukaanmu agar lebih bebas berekspresi dengan ide-ide baru kamu. Bisa kamu lakukan sendirian atau bersama teman-teman terdekat. 

Kalau kamu melakukan berbagai aktivitas baru, tantangan yang nggak biasa, dan kegiatan unik lainnya dengan sepenuh hati dan tujuan yang jelas, kamu tak hanya jadi lebih kreatif tapi juga akan merasa jauh lebih bahagia.

Mihaly menyebut bahagia dengan istilah flow. Bahagia terjadi saat kamu melakukan beragam aktivitas dengan bebas, tanpa tekanan tapi sesuai pilihan spesifik dari dirimu sendiri. 

Selamat mengasah kreativitasmu! Jadilah kreatif dan semoga menemukan flow alias kebahagiaan dalam dirimu, ya, Beauties!  

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(raf/raf)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE