Mamasuki bulan suci Ramadan, masyarakat Indonesia turut menjalankan tradisi menyambut bulan puasa. Kegiatan ini kerap dilakukan sebagai bentuk melestarikan warisan budaya agar tidak lenyap begitu saja dimakan waktu.
Salah satu tradisi menjelang puasa ada dari Sumatera Barat. Provinsi yang terkenal dengan rendangnya ini sudah melaksanakan tradisi ini bertahun-tahun lamanya. Nah, supaya kamu tahu apa saja tradisinya, yuk simak ulasan di bawah ini!
Mandi Balimau
Sebelum memasuki bulan Ramadhan, masyarakat Sumatera Barat punya tradisi mandi balimau atau balimau kasai, yaitu tradisi mandi menggunakan jeruk nipis yang dilakukan pada sungai atau tempat pemandian. Mandi balimau sudah menjadi tradisi turun menurun dan juga dijadikan sebagai kesempatan untuk silaturahmi antar keluarga jelang Ramadan.
Mandi balimau yang dilakukan oleh masyarakat Pangkalan Koto Baru, Kabupaten Limapuluh Kota disebut "Potang Balimau". Dalam bahasa Minangkabau, memiliki petang atau senja hari. Sedangkan daerah lain di Sumatera Barat seperti Pesisir Selatan tradisi ini dikenal dengan Balimau Paga.
Marandang
Proses Marandang/Foto: minangkabaunews.com |
Makanan yang sudah mendunia ini punya cita rasa nikmat dan pedas menggugah selera. Apalagi dimasak dengan olahan yang pas, dipastikan kamu tidak cukup makan satu potong daging saja.
Dan perlu kamu tahu bahwa rendang menjadi salah satu tadisi menjelang puasa oleh masyarakat Sumatera Barat. Dalam tradisi ini disebut Marandang, yaitu tradisi gotong royong untuk memasak rendang untuk persiapan “Badoa” (Berdoa).
Kemudian tetangga dan keluarga akan diundang untuk mendengarkan tausiah dan doa bersama. Hasil rendang yang dimasak tadi dihantarkan ke rumah sanak saudara sebagai bentuk silaturahmi dan permohonan maaf. Tradisi ini juga dilakukan untuk menyambut hari-hari besar Islam lainnya.
Membersihkan Masjid
Ilustrasi Masjid/Foto: pexels.com/Nadim |
Sumatera Barat salah satu daerah dengan mayoritas muslim yang menganut falsafah “Adat Basandi Syarak dan Syarak Basandi Kitabullah.” Artinya, Islam menjadi pegangan dalam berperilaku dan pedoman kehidupan sehari-hari.
Hal ini berkaitan dengan tempat ibadah umat muslim yaitu masjid. Masyarakat di Sumatera Barat gotong royong membersihkan masjid menjelang bulan Ramadhan agar siap untuk dipakai selama bulan Ramadan dan Idul fitri.
Persiapan yang dilakukan berupa pengecatan ulang, mengganti karpet, serta mengatur donasi makanan berbuka dan sahur.
Manjalang Mintuo
Ilustrasi Manjalang Mintuo/RODNAE Productions |
Kemudian ada tradisi manjalang mintuo atau berkunjung ke rumah mertua. Tradisi ini dilakukan untuk perempuan yang akan menikah agar bersilaturahmi ke rumah mertua sebelum Ramadan datang, dengan membawa lamang atau makanan khas Sumatera barat lainnya. Tradisi ini biasanya dilakukan beberapa hari menjelang puasa.
***
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!