BILLBOARD
970x250

Gimana Sih Rasanya Punya Pasangan Seorang Musisi?

Izzul Millati Umami | Beautynesia
Rabu, 23 Sep 2020 11:30 WIB
Gimana Sih Rasanya Punya Pasangan Seorang Musisi?

Ladies, berpacaran dengan seorang musisi memang merupakan suatu prestige tersendiri. Nggak banyak wanita yang diberi kesempatan menjalin hubungan dengan seorang musisi, loh! Nah, bila Ladies saat ini sedang menjalin hubungan dengan seorang musisi, ada baiknya untuk tidak menyia-nyiakannya, ya. Beberapa keuntungan berikut akan kamu dapatkan bila cowok kamu adalah seorang musisi:

Masa-masa pacaran tak pernah membosankan

Masa-masa pacaran tak pernah membosankan
Masa-masa pacaran tak pernah membosankan/sumber:pixabay.com

Masa-masa pacaran dengan cowok musisi tidak akan pernah membosankan. Lantunan lagu-lagu indah merupakan cara dia mengekspresikan cinta padamu. Ia juga akan menghubungkan hubungan kalian berdua dengan nada-nada lagu yang dinyanyikan. Dijamin nggak akan membosankan, loh. 

Selalu ada cara untuk menghibur diri

Karena sudah terbiasa tampil di panggung, ia akan dengan percaya diri yakin bisa menghibur segala gundah gulana yang pernah kamu alami. Kamu akan semakin terkesima dengan caranya membuat dunia kamu makin berwarna. 

Tapi, sebagai manusia biasa ada kalanya doi juga lelah dengan serangkaian kegiatan yang tiada habisnya. Untuk itu, perlu support system dari pasangannya agar semangatnya berkarya semakin menggebu-gebu. 

Dia peka terhadap perasaan kamu

Dia peka terhadap perasaan kamu
Dia peka terhadap perasaan kamu/sumber:pixabay.com

Lewat caranya mengapresiasi lagu-lagu yang ia dengarkan, hatinya makin terlatih untuk memahami perasaan seorang wanita. Kepekaannya ini akan membuatnya terbiasa mengerti kondisi kamu. 

Namun, sebagai pria yang terlahir susah memahami kode, ada baiknya sebagai pasangan juga tetap memberikan pengertian tentang keinginan Ladies. 

Kamu menjadi bagian dari inspirasinya berkarya

Bagian inspirasi berkarya
Bagian inspirasi berkarya/sumber:pixabay.com

Sebagai salah satu orang paling penting dalam hidupnya, berpacaran dengan seorang musisi akan membuat si pasangan menjadi bagian dari inspirasi dalam berkarya. Ini membuat pasangannya jadi merasa diutamakan. 

Dia idealis dengan pandangan hidupnya

Idealis merupakan salah satu pandangan hidup seorang musisi. Ketika menciptakan sebuah karya, seorang musisi biasanya sangat idealis terhadap pandangan hidupnya. Ini membuat mereka membawa pandangan hidupnya ini ke dalam diri mereka seutuhnya. 

Berpacaran dengan seorang musisi memang rasanya sangat nano-nano. Sebagai pasangannya, tentu hal yang membahagiakan untuk mengencani mereka. Bagaimana, tertarik menjadikan musik sebagai a dream boyfriend kamu? 

(arm2/arm2)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE