BILLBOARD
970x250

Ini Profil Ci Mehong yang Viral di TikTok, karena Menjual Makanan hingga Kuburan Elit dengan Harga Selangit!

Rini Apriliani | Beautynesia
Rabu, 07 Jun 2023 15:30 WIB
Ini Profil Ci Mehong yang Viral di TikTok, karena Menjual Makanan hingga Kuburan Elit dengan Harga Selangit!

TikTok kini menjadi salah satu platform yang digunakan oleh hampir semua kalangan. Tak hanya bisa mendapatkan konten hiburan, edukasi, dan informasi saja, tapi kamu juga bisa turut berbelanja sampai memasarkan produk. 

Salah satu sosok yang menggunakan TikTok sebagai media pemasaran produknya adalah Ci Mehong. Beauties, yang sering bermain TikTok pasti sudah familiar, karena kontennya sering viral. 

Viral dengan kontennya yang memasarkan banyak produk dari makanan hingga tanah kuburan elit, simak yuk profil Ci Mehong di sini!

Ini Profil Ci Mehong

Ci Mehong, penjual palugada yang viral di TikTokCi Mehong, penjual palugada yang viral di TikTok/ Foto: TikTok.com/pikbakinghouse

Ci Mehong memiliki nama asli Tjioe Nofia Handayani, sedangkan nama akun medsos jualannya adalah @pikbakinghouse. 

Namun, karena ia suka menjual beragam barang dagangannya dengan harga lebih mahal dari harga pasaran, terbitlah nama 'Ci Mehong' dari netizen, yang arti kata Mehong itu sendiri adalah mahal. 

Secara berulang, Ci Mehong sering mengatakan alasan barang dagangannya ini miliki harga yang lebih mahal adalah karena ia mementingkan kualitas. Menurutnya juga, harga mahal dan murah itu tergantung orangnya.

"Kalau dibilang mahal, tergantung orang ya. Bahan-bahan yang kita pakai itu memang premium semua," ujar Ci Mehong, seperti yang dikutip dari kanal YouTube InsertLive, Rabu (7/6).

Ci Mehong Dulunya Hidup Susah di Aceh

Perempuan asal Aceh ini mengatakan jika dulunya ia hidup susah. Sejak masa SD, ia memang sudah suka memasak dan berjualan. Salah satu barang dagangannya saat SD adalah es mambo, yang ia buat sendiri.

Ibunya yang dulu memiliki banyak anak bersekolah juga harus selalu meminta keringanan ke sekolah saat adanya bayaran sekolah. 

Tahun 1990, Ci Mehong merantau ke Jakarta dan sempat bekerja kantoran. Namun, kerja kantoran itu tidak berlangsung lama, karena ia kemudian menikah dengan suami pertamanya, pada tahun 1993. 

Berjuang Hidupi Anak Saat Suami Koma Hampir 3 Tahun

Ci Mehong, penjual palugada yang viral di TikTokCi Mehong, penjual palugada yang viral di TikTok/ Foto: TikTok.com/pikbakinghouse

Sebelum berpulang pada tahun 2009, ternyata suami pertama Ci Mehong sempat mengalami koma, karena stroke selama hampir 3 tahun. 

Di masa ini, ia menjadi kepala keluarga sekaligus ibu untuk anak-anaknya. Ia mendapatkan pemasukan saat suami sakit dari hasilnya berjualan. 

"Memang dari dulu berjualan, waktu masih SD juga jual rempeyek, jual apa aja yang bisa jadi duit, yang penting halal," ujarnya. 

Berkat jualan juga, kini keempat anaknya bisa menyelesaikan pendidikan terbaik, bahkan anak-anak Ci Mehong adalah lulusan luar negeri semua lho!

Sejarah Pik Baking House Ci Mehong dan Kontennya yang Viral!
Ci Mehong, penjual palugada yang viral di TikTok

Sejarah Pik Baking House Ci Mehong

Sebelum menjual bahan pokok makanan hingga tanah kuburan, ternyata sebelumnya Ci Mehong menjual voucher pulsa dan bisnis foto copy. 

Pik Baking House hadir di masa pandemi saat semua orang tak bisa keluar rumah, dan ia memutar otak mencari apa yang bisa dijual. Akhirnya ia menjual banyak dagangan, mulai dari beragam kue, buah, ikan, pakaian, tas, jual rumah, hingga tanah kuburan.

Salah satu kontennya yang menjual tanah kuburan baru-baru ini viral dan dibagikan di laman TikTok @pikbakinghouse. 

"Yang mau nyari tanah kuburan, silakan japri ya. Tapi saya punya stok untuk yang beragam kristen. Harganya murah ya. Anda yang punya tanah kuburan juga, saya bisa jadi calo," kata Ci Mehong.

Viral Harga Mahal dan Gaya Bicaranya

Nama Ci Mehong viral karena deretan produknya dihargai mahal, berbeda dengan harga pasaran.

Misal salah satu produknya yang viral adalah es cendol. Di pasaran, es cendol untuk 3-4 porsi hanya dijual seharga Rp20-30 ribuan saja, namun di Ci Mehong harga cendolnya Rp80 ribuan untuk 4-5 gelas. 

Yang membuat es cendol Ci Mehong mahal adalah kualitasnya, dari mulai cendolnya yang nggak banyak air, kenyal, santan dan gula merahnya berkualitas. 

Selain itu, gaya bicara Ci Mehong juga viral karena sering terpotong-potong. Netizen terkadang ramai berkomentar di videonya tentang lanjutan omongan Ci Mehong. 

Ci Mehong mengatakan alasan gaya bicara yang membuatnya demikian adalah karena tanpa script. Ia selalu spontan saat membuat video dan tidak punya banyak waktu untuk mengedit atau mengulang, sehingga dalam videonya adalah pembicaraannya yang spontan saja. 

Ci Mehong Selalu Pentingkan Kepuasan Konsumen!

Ci Mehong, penjual palugada yang viral di TikTokCi Mehong, penjual palugada yang viral di TikTok/ Foto: TikTok.com/pikbakinghouse

Dalam berjualan, Ci Mehong selalu mementingkan kepuasan konsumen. Ia tidak mau menjual produk yang bisa membuat kecewa pembeli. 

Di laman TikTok, kejujuran Ci Mehong dalam berjualan ini sering kali terekam. Seperti saat promosi es cendolnya yag viral, meski menambahkan es batu saat pengiriman ke pelanggan, ia tidak menyarankan untuk es batu tersebut dikonsumsi. 

Sebab, es batu tersebut bukan hasil produksinya dan ia tidak tahu soal kebersihan dan kualitas air yang digunakan. 

"Kita ada kasih es batu di dalamnya ya, tapi tolong jangan dicampurin ke dalam cendol karena ini es batu beli. Kita nggak yakin airnya, tolong jangan dicampurin," kata Ci Mehong. 

Lalu, ada juga videonya yang tengah mempromosikan buah semangka. Awalnya semangka tersebut hendak dijual, namun ketika dicoba rasanya kurang manis dan warnanya pucat, ia pun memilih membatalkan semangka untuk dijual. 

"Semangkanya nggak jadi jual, kirim ke panti aja. Nggak jadi jual ya teman-teman, zonk," 

Padahal, jika dilihat dari video yang dibagikan, semangka tersebut miliki kualitas yang bagus dan layak konsumsi, hanya kurang manis saja. Namun, ia memilih tidak menjualnya. 

Seperti yang dilansir dari kanal YouTube InsertLive, Ci Mehong mengungkap prinsipnya saat berjualan. 

"Kalau prinsip dalam berjualan yang penting bisa laku, untung, dan tidak tipu-tipu orang," ucapnya. 

Hal ini pun mendapat pujian dari netizen, karena kejujurannya. 

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(ria/ria)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE