
Jadi Crazy Rich, 5 Perempuan Inspiratif Ini Berasal dari Keluarga Kurang Mampu

Beauties, banyak perempuan yang sukses karena bekerja keras. Kemiskinan bukanlah penghalang untuk meraih mimpi. Saat kamu merasa putus asa, coba berkaca pada kisah 5 perempuan inspiratif berikut. Mereka ini merupakan panutan dalam memperjuangkan impiannya. Siapa saja kah mereka ini?
1. Rozmiza Rozman
![]() Perempuan inspiratif/Foto:twitter.com/rozmizarozman |
Kisah perempuan inspiratif ini pernah dibagikan di media sosial twitter. Banyak sekali respon positif terkait unggahannya. Rozmiza Rozman menceritakan pengalamannya sempat dihina miskin oleh keluarga dari mantan kekasihnya itu sendiri. Bahkan, Rozman perlu mendaki jalan kesuksesan yang terjal karena ia merupakan keluarga miskin tanpa previlege.
Pada saat usianya 16 tahun, Rozman pun mau tak mau harus putus dengan kekasihnya saat itu. Hingga kemudian Rozman pun melecut diri dengan belajar lebih keras dan melamar pekerjaan sebagai konsultan keuangan. Lewat penghasilan dari pekerjaannya ini, Rozman bisa membuka usaha hingga sukses dan mampu membeli rumah dan mobil.
2. Zhang Xin
![]() zhang xin/Foto:instagram.com/zhangxinsoho/ |
Seorang perempuan terkaya di dunia pernah menjadi buruh pabrik di saat miskin. Sosok satu ini bernama Zhang Xin, Beauties. Zhang Xing membuktikan bahwa kerja keras bisa mengantarkannya pada kesuksesan. Bahkan di saat miskinnya, Zhang Xin hanya pernah berani bermimpi menjadi seorang petani. Karena ketekunannya, Zhang Xing akhirnya berhasil menjadi seorang pemilik real estate.
3. Hwasa MAMAMOO
![]() maria hwasa/Foto:instagram.com/_mariahwasa/ |
Siapa sangka, penyanyi korea Hwasa, yang juga tergabung dalam grup idola MAMAMOOO punya kisah yang sangat mengharukan. Sebelum mampu membeli rumah sendiri, Hwasa kecil tinggal di gang sempit bersama keluarganya. Kini, lewat kerja kerasanya, Hwasa mampu mencatatkan namanya di industri musik korea.
4. Michelle Pan
Michelle Pan, salah satu pebisnis sukses yang malang melintang di industri kecantikan ini juga awalnya pernah ditolak bekerja di L’Oreal. Siapa sangka, 6 tahun berjalan, Michelle pun akhirnya bisa membangun usahanya sendiri dan bahkan mampu membeli salah satu brand dari L’Oreal. Memang, nama Michelle Pan terdengar masih asing. Namun, kamu bisa mengikuti kontennnya di Youtube.
5. Hesti
![]() handmadeshoesby/Foto:instagram.com/deltahesti/ |
Owner Handmadeshoesby ini merupakan perempuan lulusan SD yang sangat berhasil. Dengan kegigihannya, Hesti bahkan mampu survive dari usahanya dan melunasi utang-utangnya tersebut. Handmadeshoesby sendiri merupakan supplier sepatu dan tas yang sangat besar di Surabaya, loh.