
Nggak Asal Jualan, Ini 4 Tips Cuan Buat Kamu yang Ingin Mulai Berbisnis!

Memiliki bisnis yang sukses tentu diinginkan oleh semua entrepreneur. Meski kamu belum memiliki pengalaman di bidang wirausaha, kamu tidak perlu minder dan takut untuk memulai. Sebab, seluruh pebisnis sukses dulu juga pernah seperti kamu yang ingin memulai segalanya dari nol.
Nah, buat kamu yang baru ingin merintis bisnis, berikut beberapa tips menjadi pebisnis sukses bagi para pemula.Yuk, simak informasinya dihimpun dari Inc.
1. Tentukan Bisnis yang Ingin Dijalankan
![]() Tentukan Bisnis yang Akan Dijalankan/Foto: Freepik.com/Racool_Studio |
Sebelum memulai bisnis kamu perlu menentukan terlebih dahulu bidang bisnis apa yang ingin dijalankan, seperti kuliner, pakaian, make up, dan lain sebagainya. Jangan terburu-buru dalam memulainya jika kamu masih belum jelas bidang bisnis dan konsep apa yang akan kamu terapkan.
2. Tentukan Target Market Bisnis
![]() Tentukan Target Market/Foto: Freepik.com/Senivpetro |
Menentukan target market bisnis juga merupakan hal yang penting untuk diperhatikan. Kamu harus menentukan siapa yang akan menjadi pembeli nantinya mulai dari rentan usia, sifat dan karakter sebagai konsumen. Seperti anak-anak, orang dewasa, atau orang tua.
3. Fokus Hanya Pada Satu Peluang Bisnis
![]() Fokus Hanya Pada Satu Bisnis/Foto: Freepik.com/Tirachardz |
Tidak sedikit orang yang ingin mengembangkan banyak bisnis dalam waktu yang bersamaan. Namun, tentunya lebih baik jika kamu hanya fokus pada satu bisnis saja karena seluruh ide dan pemikiran kamu dalam mengembangkan bisnis akan lebih terarah dan fokusmu pun menjadi tidak terbagi. Jadi lebih baik fokus saja dalam satu bisnis, ya, Beauties.
4. Hidup Sederhana
![]() Hidup dengan Sederhana/Foto: Freepik.com/Rawpixel.com |
Tunda berpikir mengenai keindahan menjadi seorang pengusaha, seperti rumah mewah, mobil mewah, barang mewah dan lain sebagainya. Hiduplah dengan berpikir kamu sebagai pebisnis awal sehingga kamu akan menikmati proses menuju sukses dan segala impian itu akan datang nanti pada waktunya.
Beauties, itu dia beberapa tips buat kamu yang ingin menjalankan bisnis sebagai pemula. Menjalankan bisnis bukan hal yang mudah lho! jangan sampai salah langkah dalam menjalankan bisnis yang akan kamu geluti sehingga menimbulkan kerugian besar. Semoga bermanfaat dan good luck!
***
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!