Waspada! Kenali 6 Tanda Kamu Sedang Berhubungan dengan Orang yang Manipulatif

Dwi Lindah Permatasari | Beautynesia
Senin, 15 May 2023 22:30 WIB
Tanda Kamu Sedang Berhubungan dengan Orang yang Manipulatif Selanjutnya
Waspada! Kenali 6 Tanda Kamu Sedang Berhubungan dengan Orang yang Manipulatif/Foto: Pexels/Trinity Kubassek

Beauties, kamu mungkin bertemu dengan banyak orang dengan karakter yang berbeda setiap hari. Tanpa kamu sadari, ternyata ada beberapa karakteristik yang sering dimiliki oleh seorang manipulator.

Meski begitu, tidak semua orang pandai memanipulasi orang lain. Kita harus memperhatikan karakter apa saja yang bisa menjadi tanda sifat manipulatif. Berikut ini beberapa tanda kamu sedang berhubungan dengan orang yang manipulatif dan cara untuk menghindarinya, dirangkum dari Bright Side.

Memperdebatkan Hal-Hal Kecil

Memperdebatkan hal-hal kecil/Foto: Freepik/mego-studio
Memperdebatkan hal-hal kecil/Foto: Freepik/mego-studio

Perilaku paling umum dari orang yang manipulatif adalah bersikap baik dan menyenangkan di awal hubungan. Kemudian, mereka akan memperdebatkan hal-hal kecil dan tidak penting.

Mereka sadar bahwa orang-orang berusaha menghindari konflik. Jadi, dengan bersikap agresif, mereka ingin memastikan kamu mudah menyerah. Mereka selalu ingin memegang kendali apapun dalam hidupmu.

Kamu bisa menghindarinya dengan mengingat bahwa hanya kamu yang bertanggung jawab atas hidupmu. Tetapkan batasanmu dan jangan biarkan orang lain melanggarnya.

Menggunakan Hubungan Sebagai Umpan

Ilustrasi pasangan bertengkarIlustrasi pasangan bertengkar/ Foto: Getty Images/iStockphoto/PeopleImages

Apabila kamu terus menerus merasa melakukan sesuatu yang tidak kamu inginkan, bisa jadi kamu sedang dimanipulasi. Orang yang manipulatif membuat kamu merasa harus terus melakukan apa saja yang mereka inginkan.

Dalam sebuah hubungan, mereka sering kali menggunakan frasa seperti “jika kamu mencintaiku, kamu akan…” untuk meyakinkan kamu dan membuatmu merasa bersalah apabila tidak melakukannya. Kamu bisa menghindarinya dengan menjaga keseimbangan antara keinginan pribadi agar sama pentingnya dengan pasangan, kerabat, ataupun teman. Jangan sampai tidak imbang!

Sering Mengisyaratkan Sesuatu

Orang yang menggunakan taktik manipulatif sering memainkan permainan pikiran. Mereka akan memelintir apapun yang kamu katakan kemudian mengubah sesuka hatinya atau langsung membohongi kamu.

Orang-orang seperti ini bisa dengan mudah membolak-balikkan omongan orang lain. Mereka menggunakan cara komunikasi ini agar bisa membuat dirinya merasa mempunyai perasaan superioritas intelektual atas orang lain.

Tanda Kamu Sedang Berhubungan dengan Orang yang Manipulatif Selanjutnya

Perilaku manipulatif yang sulit disadari/Foto: Pexels/Trinity Kubassek

Waspada! Kenali 6 Tanda Kamu Sedang Berhubungan dengan Orang yang Manipulatif/Foto: Pexels/Trinity Kubassek

Selalu Meremehkan Orang Lain

Seorang yang manipulatif juga selalu mencoba membuat kamu berpikir bahwa mereka lebih baik dari kamu. Jadi, kamu akan berpikir bahwa kamu lebih membutuhkan mereka dalam hidupmu.

Mereka bahkan sering mencoba meremehkan kamu dan membuat kamu merasa tidak aman. Manipulator juga sering mengatakan kata-kata besar seperti “tidak ada seorang pun di seluruh dunia yang mencintaiku” dengan maksud untuk membuat kamu kasihan pada mereka dan merasa bersalah.

Dengan demikian, pastikan komunikasimu dengan orang ini sejelas mungkin dan kamu tetap dihormati oleh orang-orang di sekitar. Apabila tidak, kamu berhak meninggalkan mereka.

Membuat Kamu Kehilangan Waktu Bersama Keluarga dan Teman

Ilustrasi/Foto: Unsplash/chewy
Ilustrasi/Foto: Unsplash/chewy

Beauties, sadarkah kamu? Orang-orang yang manipulatif tidak terlalu peduli dengan kehidupan kamu. Meskipun kelihatannya mereka berusaha sangat keras untuk meyakinkan kamu.

Sebenarnya, mereka sedang berusaha untuk menjauhkan kamu dari orang yang benar-benar peduli padamu. Dalam hal ini, mereka bisa mengganggu kebahagiaanmu kapan pun mereka mau. Jika kamu merasakan hal ini, bangun kembali hubungan baik dengan sahabat dan keluarga. Apabila mereka memberi tahu bahwa seseorang tidak baik untukmu, dengarkan mereka!

Mengganggu Privasi

Tanda-tanda korban pelecehan emosional/Foto: Freepik.com/rawpixel.comIlustrasi/Foto: Freepik.com/rawpixel.com

Bukan hal yang aneh bagi orang yang manipulatif untuk meragukan apapun yang kamu katakan dan lakukan. Mereka bisa menelepon kamu untuk memeriksa apakan kamu berada di tempat yang seharusnya atau melacak berbagai aktivitas yang kamu lakukan.

Sedangkan mereka sendiri sering kali lebih tertutup dan cenderung menyembunyikan banyak hal. Oleh karena itu, penting bagi kamu untuk menghindarinya dengan membuat batasan. Pastikan mereka tetap menghormati privasimu sebagaimana mestinya.

Jadi, pernahkah kamu memperhatikan ciri-ciri di atas pada orang yang sedang menjalin hubungan denganmu, Beauties?

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(naq/naq)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE