5 Aturan Makan Sehari-hari yang Baik untuk Kesehatan Jantung
Jantung merupakan organ tubuh yang memiliki peran penting untuk kelangsungan hidup. Gaya hidup sehat seperti minim stres, tidak merokok, rutin olahraga, dan konsumsi makanan sehat berperan penting pada kesehatan jantung.
Sebaliknya, jika kamu terbiasa dengan gaya hidup tidak sehat, apalagi rutin mengonsumsi makanan asal, hal ini bisa membuat kesehatan jantung menurun. Tidak mau hal ini terjadi padamu kan, Beauties?
Melansir Heart Foundation dan Harvard Health Publishing, ada aturan makan terbaik untuk kesehatan jantung. Pola makan malam ini mencakup berbagai macam makanan, kaya akan biji-bijian utuh, serat, vitamin, mineral, lemak sehat, dan rendah lemak, garam, hingga gula tambahan. Simak, yuk!
1. Konsumsi Banyak Sayuran, Buah-buahan, dan Biji-bijian Utuh
Ilustrasi sayuran dan buah/Foto: Freepik.com/pvproductions
Beauties, pilihlah beragam buah dan sayuran untuk melengkapi piring makanmu. Makanan ini mengandung banyak vitamin, mineral, serat, dan antioksidan yang telah terbukti dapat mengurangi risiko penyakit jantung. Lalu, makanan gandum utuh seperti beras merah, pasta gandum hingga oat adalah pilihan kaya serat yang dapat membantu turunkan kolesterol.
2. Tambahkan Makanan Kaya Protein
Ilustrasi protein/Foto: freepik.com
Kamu bisa mendapatkan protein nabati dan hewani untuk kesehatan jantung. Pilihan protein nabati bisa didapatkan dari konsumsi tahu, tempe, edamame, kacang merah, quinoa, hingga almond. Sementara itu, protein hewani bisa didapatkan dari telur, dada ayam, ikan.
Kamu juga bisa mendapatkan protein dari daging merah, tapi pastikan itu daging tanpa lemak dan cukup 1-3 kali seminggu saja. Sebab, daging merah dalam porsi besar dan banyak lemak dapat meningkatkan kolestrol jahat yang justru bisa memicu risiko jantung dan stroke.
3. Sertakan Lemak dan Minyak Sehat
Ilustrasi lemak sehat/Foto: Freepik.com/pvproductions
Makanan yang baik untuk kesehatan jantung juga adalah makanan dengan lemak dan minyak sehat. Makanan ini bisa didapatkan dari alpukat, zaitun, kacang-kacangan, minyak zaitun, hingga minyak kedelai. Makanan tersebut dapat membantu menurunkan kolesterol.
4. Seimbangkan Asupan Kalori dengan Aktivitas Fisik
Ilustrasi olahraga/Foto: Pexels.com/ Polona Mitar Osolnik
Berat badan yang berlebihan merupakan faktor risiko penyakit jantung. Karena itu, kamu perlu menyeimbangkan asupan kalori dengan aktivitas fisik.
Kenalilah berapa asupan kalori harianmu. Lalu, jangan lupa untuk olahraga secara rutin 3-5 kali seminggu dengan jalan kaki, bersepeda, senam, hingga berenang.
5. Pilih Makanan yang Diproses Seminimal Mungkin
Ilustrasi daging olahan/Foto: Freepik.com/Tatiana Goskova
Untuk kesehatan jantung, kurangilah makanan cepat saji dan makanan ultra-olahan yang tinggi garam, gula, lemak, hingga pengawet. Sederet makanan tersebut seperti makanan beku, keripik, hingga daging olahan.
Ahli gizi Liz Moore mengatakan, “Kamu perlu mengurangi makanan cepat saji dan memberi ruang untuk makanan bergizi.”
Sebagai pengganti rasa pada makanan agar tetap enak, kamu bisa memanfaatkan rempah-rempah. Sebab, konsumsi garam yang tinggi bisa menyebabkan tekanan darah tinggi yang merupakan faktor risiko penyakit jantung.
Beauties, itu dia aturan makan terbaik untuk kesehatan jantungmu. Selamat mencoba!
____
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!