
5 Rekomendasi Hand Sanitizer Parfum, Wangi dan Melindungi!

Penyanitasi tangan a.k.a hand sanitizer, jadi satu item wajib yang gak boleh ketinggalan di masa pandemi ini ya, Beauties. Menjaga tangan untuk selalu bersih dengan mencuci tangan menggunakan sabun jadi protokol kesehatan yang tidak boleh diabaikan.
Kehadiran hand sanitizer jadi satu produk ajaib penyelamat agar tanganmu selalu higenis setiap saat, kapanpun, dan dimanapun saat tidak memungkinkan untuk membasuhnya dengan sabun dan air mengalir.
Beragam merek hand sanitizer semakin bermunculan di pasaran dengan pilihan bentuk hand sanitizer gel dan hand sanitizer spray. Inovasi dengan menambahkan parfum berbagai aroma juga jadi pilihan yang bisa kamu pilih loh, Beauties.
Secret Clean Parfum Higienis+Antiseptik
![]() Hand sanitizer/foto: shopee.com/oemahherborist |
Parfum antiseptic ini bisa banget jadi hand sanitizer spray andalan kamu nih, Beauties. Mengandung bahan aktif 70% Alkohol dan 0,05% Benzalkonium Chloride yang pastinya mampu melindungimu dari kuman dan memberi kesegaran sepanjang hari. Kamu bisa semprotkan produk ini di baju dan tanganmu untuk memberi perlindungan yang maksimal.
Hand sanitizer spray ini tersedia dalam 5 varian, yakni Happy dengan aroma kayu yang mengesankan, Beautiful dengan aroma floral fruity yang memberi semangat, Colorful dengan aroma floral fruity yang lembut, Lovely dengan aroma blossom yang lembut penuh pesona, dan Sunny dengan aroma floral fruity yang menyegarkan. Produk ini dibanderol dengan harga Rp9-10 ribu dalam kemasan 100ml.
Lux Hand Fragrance Sanitizer Gel Freesia & Tea Tree
![]() Hand sanitizer/foto: shopee.com/unileverindonesia |
Duh, siapa sih yang gak suka dengan kesegaran sabun Lux yang memang terkenal enak dan pastinya bikin betah mandi lama-lama, Beauties? Kali ini Lux mengeluarkan produk hand sanitizer yang memang sudah jadi item wajib untuk selalu ada di tas.
Hand sanitizer gel ini mengandung 70% alkohol yang melidungimu dari kuman dan memberi kesegaran seperti sehabis mandi dengan pilihan aroma Freesia & Tea Tree dan Jasmine. Produk travel size ini dibanderol dengan harga Rp15-25 ribu dalam kemasan 29ml dan 50ml.
Morris Hand Sanitizer Spray Pocket Girl
![]() Hand sanitizer/foto: shopee.com/morrisparfume |
Hand sanitizer spray kemasan saku dengan desain lucu ini telah diuji di laboratorium terakreditasi bahwa mampu membunuh kuman 99,99% tanpa memberi kesan lengket. Produk ini juga diklaim mampu menyerap dengan cepat dan melembabkan tangan tanpa membuat tangan kering .
Hand sanitizer spray beralkohol 70% ini memiliki 4 varian yakni, Ice Cream, Flamingo, Watermelon, dan Unicorn yang dibanderol dengan harga Rp10 ribu untuk 18 ml.'=
Implora Icare Hand Sanitizer Gel
![]() Hand sanitizer/foto: shopee.com/kiwimart |
Hand sanitizer dengan bag holder memang digemari karena selain fungsinya sebagai penyanitasi tangan tapi juga bisa dijadikan mainan tas yang lucu ya, Beauties. Berbagai merek dari hand sanitizer banyak yang mengemas produknya dalam kemasan seperti ini dengan desain kemasan yang tidak kalah menggemaskan. Salah satunya merek Implora ini, Beauties.
Dengan kandungan 75% alkohol, hand sanitizer gel ini tersedia dalam 3 pilihan aroma yakni, stroberi, pisang, dan melon. Dibanderol dengan harga Rp18 ribu dapat kamu beli di e-commerce kesayanganmu ya, Beauties.
Mykonos Hand Sanitizer Spray
![]() Hand sanitizer/foto: instagram.com/officialmykonos |
Hand sanitizer spray dari Mykonos ini aromanya gak kalah enak dari parfum-parfum andalan mereka loh, Beauties. Viral pada tahun lalu karena inspired parfum yang sangat beragam dan berkualitas, kini Mykonos mengeluarkan hand sanitizer spray. Terdiri dari 7 pilihan aroma mulai dari Bacca, London Pear, Sweet Sicilian Pear, Heavenly Dreams, Vanilla, Calm, dan Moonlight.
Dibanderol dengan harga Rp20 ribu untuk kemasan 100ml. Hand sanitizer ini selain bisa membersihkan tangan dari kuman, kamu juga bisa menggunakannya untuk membersihkan kloset toilet umum, gawai, hingga membersihkan meja dan kursi umum.