BILLBOARD
970x250

6 Olahraga Ringan untuk Jaga Stamina Tubuh Saat Berpuasa

Novianty Aulia Anjani | Beautynesia
Jumat, 23 Apr 2021 04:00 WIB
6 Olahraga Ringan untuk Jaga Stamina Tubuh Saat Berpuasa

Banyaknya aktivitas saat berpuasa membuat tubuh menjadi mudah lelah karena tidak ada asupan makanan yang masuk. Tak cuma itu, kamu jadi cepat mengantuk dan malas untuk berolahraga.

Olahraga saat berpuasa mungkin terdengar melelahkan. Bahkan sekadar melakukan kegiatan yang lain saja sudah menguras tenaga, apalagi olahraga. Tapi ladies, berolahraga saat puasa sebenarnya membawa banyak manfaat salah satunya dapat meningkatkan stamina serta kebugaran tubuhmu.

Nah, berikut ini Beautynesia merangkum 6 aktivitas olahraga ringan yang tetap bisa kamu lakukan walaupun sedang berpuasa. Kira-kira ada olahraga kegemaran kamu enggak ya? 

1. Bersepeda

Tampilan sporty ala Enzy Storia.Tampilan sporty ala Enzy Storia./ Foto: Instagram.com/Enzystoria

Sepeda sudah berdebu dan hanya menjadi barang panjangan tanpa dipakai? Yuk, sekarang waktunya kamu bersepeda kembali untuk jaga stamina tubuh saat berpuasa.

Bersepeda bisa menjadi salah satu pilihan olahraga yang ringan sekaligus menyenangkan untuk kamu lakukan. Kegiatan yang diminati oleh banyak orang ini tentunya memiliki banyak sekali manfaat baik untuk tubuh salah satunya mengencangkan otot-otot serta menjaga kesehatan jantung.

Olahraga ini juga sangat cocok dilakukan saat berpuasa karena tak hanya mudah untuk dilakukan, dengan bersepeda secara rutin dapat membantu melancarkan aliran oksigen ke dalam tubuh dan membuat pikiranmu tenang dan segar selama menjalani ibadah puasa.

2. Jogging Perlahan

Prilly Latuconsina jogging di tepi pantai/instagram.com/prillylatuconsina96Prilly Latuconsina jogging di tepi pantai/instagram.com/prillylatuconsina96/ Foto: Budi Rahmah Panjaitan

Olahraga selanjutnya yang juga bisa kamu lakukan saat berpuasa ialah jogging. Kegiatan olahraga yang paling mudah ini bermanfaat memperbaiki sistem pernafasan serta meningkatkan kebugaran tubuh. Jogging juga dapat meningkatkan sistem imun yang tentunya dapat menjauhkanmu dari segala macam virus berbahaya khususnya pandemi seperti saat ini.

Jika kamu khawatir akan merasa letih berlebih kamu bisa meminimalisirnya dengan memilih waktu-waktu tertentu untuk jogging seperti pagi hari sebelum terlalu panas ataupun sore menjelang berbuka puasa.

Jangan lupa juga untuk tetap menerapkan protokol kesehatan ya ladies!

3. Jalan Santai

Outfit olahraga Alyssa SoebandonoOutfit olahraga Alyssa Soebandono/ Foto: Pavita Sevilla

Jika kamu merasa jogging terlalu berat dan lelah untuk dilakukan, mungkin kegiatan yang satu ini bisa kamu jadikan pilihan sebagai olahraga ringan selama menjalani puasa.

Ya, berjalan santai menjadi pilihan yang tepat untuk berolahraga tanpa menghabiskan banyak energi. Kamu juga tidak perlu khawatir tubuhmu akan terasa lemah atau letih berlebihan sesudah melakukan kegiatan olahraga ringan ini.

Dengan rutin melakukan jalan santai kamu telah melakukan langkah sederhana untuk menjaga kesehatan serta kebugaran tubuhmu. Manfaat lainnya dari sekedar berjalan kaki ialah dapat menurunkan resiko penyakit jantung koroner hingga sebesar 19%. Selain mendapatkan kebugaran tubuh, kesehatan jantungmu juga akan terjaga dan jauh dari berbagai macam keluhan berbahaya.

4. Yoga 

Tidak ketinggalan, Wulan Guritno juga rutin melakukan yoga untuk mendapatkan tubuh sehat dan indah. Melalui akun instagram pribadinya, wanita berusia 39 tahun tersebut kerap membagikan momen ketika melakukan yoga. Baik itu sendiri maupun bersama keluarga, Wulan selalu terlihat have fun menjalaninya. (Foto: instagram.com/wulanguritno)Wulan Guritno juga rutin melakukan yoga untuk mendapatkan tubuh sehat dan indah. (Foto: instagram.com/wulanguritno)

Yoga menjadi salah satu olahraga ringan yang paling ideal saat berpuasa. Selain mudah dilakukan, yoga juga tidak membuatmu terlalu kelelahan sehingga dipastikan kamu tetap kuat untuk berpuasa hingga magrib.

Pada dasarnya yoga adalah latihan dengan teknik pernapasan yang akan menambah suplai oksigen ke seluruh tubuh dan pikiran untuk membantu kamu lebih rileks. Dengan pikiran yang tenang juga akan mempercepat proses detoksifikasi segala macam hal tidak baik sehingga tubuhmu akan senantiasa sehat bugar.

Kamu bisa melakukan yoga di berbagai waktu seperti saat pagi hari ataupun sore menjelang berbuka puasa. Sesuaikan gerakan yang kamu lakukan dengan ketahanan atau kondisi dari tubuhmu. Hindari pose yang terlalu berat agar supaya puasamu tetap berjalan lancar hingga berbuka ya ladies!

5. Gerakan Aerobik Ringan 

Maria Vania/instagram.com/maria_vaniaaMaria Vania/instagram.com/maria_vaniaa/

Olahraga ini dapat dilakukan dengan menyiapkan kaset berisikan lagu yang akan mengiringi kegiatan senam agar lebih semangat dan menyenangkan. Jika kamu masih pemula tak perlu bingung, karena kamu bisa mencari berbagai referensi video gerakan senam di media sosial yang tentunya mudah untuk kamu ikuti. 

Meskipun olahraga ini cukup ringan, dengan melakukannya secara rutin akan sangat efektif untuk membakar kalori sehingga berat badanmu akan terjaga dan senantiasa ideal.

6. Latihan Angkat Beban 

angkat bebanangkat beban/ Foto: Instagram.com/Anyageraldine

Olahraga terakhir yang juga bisa kamu lakukan saat berpuasa yakni latihan angkat beban. Kamu bisa mengatur ukuran beban dan menyesuaikannya dengan kemampuanmu. Jika kamu masih pemula, sebaiknya pilihlah beban dengan berat yang paling ringan dan jangan langsung memaksakan beban yang cukup berat. 

Nah ladies, sebelum kamu melakukan latihan angkat beban awali dengan gerakan-gerakan yang ringan atau pemanasan khususnya di bagian tangan dan kaki untuk meminimalisir terjadinya kram otot ketika mengangkat beban. Lakukan stretching sampai otot-otot di tangan dan kakimu terasa lentur dan siap untuk mengangkat dumbbell.

Gimana ladies, olahraga manakah yang akan kamu coba?

(kik/kik)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE