BILLBOARD
970x250

Ramai Ayah Mertua Sarankan Aurel Hermansyah Lahiran Normal, Ini Perbedaannya dengan Lahiran Caesar!

ivanacete | Beautynesia
Senin, 21 Feb 2022 20:00 WIB
Ramai Ayah Mertua Sarankan Aurel Hermansyah Lahiran Normal, Ini Perbedaannya dengan Lahiran Caesar!

Gugup sekaligus bahagia menjadi perasaan yang sedang dirasakan oleh Aurel Hermansyah. Pasalnya, Aurel sedang menantikan hari yang ditunggu-ditunggu, yaitu melahirkan sang buah hati.

Namun, ada satu pernyataan yang mengundang perhatian netizen. Ayah mertua Aurel menyarankan agar Aurel memilih proses melahirkan normal. Alasannya karena khawatir Atta tidak bisa memiliki banyak anak jika memilih proses melahirkan caesar.

Supaya lebih paham, coba kita kulik yuk Beauties, sebenarnya apa perbedaan proses melahirkan normal dan melahirkan caesar secara umum?

1. Jalan Keluar Bayi

Proses Melahirkan Caesar Dengan Cara Rahim Dibedah/Foto : pexels.com/Vidal Balielo Jr.
Proses Melahirkan Caesar Dengan Cara Rahim Dibedah/Foto : pexels.com/Vidal Balielo Jr.

Proses melahirkan normal mengeluarkan bayi lewat organ vagina, sedangkan melahirkan caesar lewat perut dan rahim ibu. Prosesnya pun berbeda. Melahirkan normal butuh dorongan yang kuat dari ibu sedangkan melahirkan caesar harus melewati operasi khusus yang bertujuan membedah perut dan rahim ibu.

2. Faktor Kesehatan Ibu

Aurel Dikabarkan Punya Riwayat Hipertensi/Foto : instagram.com/@aurelie.hermansyah
Aurel Dikabarkan Punya Riwayat Hipertensi/Foto : instagram.com/@aurelie.hermansyah

Seorang calon ibu bisa melakukan proses melahirkan normal jika punya kondisi kesehatan yang baik. Dikarenakan saat mendorong bayi, dibutuhkan tenaga tekanan yang sangat besar. Tekanan dorongan ini berpengaruh pada tekanan darah serta fungsi organ lainnya seperti jantung, pembuluh darah, dan lainnya.

Sedangkan proses melahirkan caesar menjadi pilihan jika calon ibu memiliki masalah kesehatan. Masalah kesehatan seperti penyakit jantung, tekanan darah tinggi, obesitas, dan lainnya biasanya menjadi alasan paling umum seorang calon ibu memilih proses melahirkan caesar. Karena jika dipaksakan normal, bisa menyebabkan masalah pada bayi dan bahkan kematian pada ibu.

Hal yang sama terjadi pada Aurel Hermansyah juga Beauties. Dikabarkan Aurel punya riwayat hipertensi turunan dari ibunya, Krisdayanti. Hal inilah yang menjadi sebab dan Aurel pun tak keberatan jika memang harus memilih proses melahirkan caesar.

3. Kondisi Fisik Ibu Jadi Penyebab Juga

Pastikan Kondisi Fisik Terutama Panggul/Foto : pexels.com/Pavel Danilyuk
Pastikan Kondisi Fisik Terutama Panggul/Foto : pexels.com/Pavel Danilyuk

Kondisi fisik sang ibu juga menentukan loh Beauties. Kondisi fisik yang dimaksud adalah ukuran panggul calon ibu karena panggul merupakan jalan untuk bayi bisa keluar.

Dilansir dari detikHealth, ukuran panggul yang normal atau cukup besar memudahkan proses persalinan karena, baik ukuran bayi besar dan kecil, sang bayi tetap lebih mudah keluar karena jalan keluar bayi berukuran besar. Jika ukuran panggul cukup besar, calon ibu dapat memilih proses melahirkan normal karena jalan keluar yang besar tidak membahayakan ibu dan bayi.

Sedangkan ukuran panggul yang kecil bisa menyulitkan karena artinya jalan keluar bayi berukuran sempit, terutama jika bayi yang dikandung berukuran besar. Kalau dipaksakan tetap melahirkan normal, kepala bayi bisa tertekan dan tengkoraknya akan terhimpit.

Tidak hanya itu, pada ibu juga ada risiko pendarahan berat dan cedera rahim. Oleh karena itu, proses melahirkan caesar jadi jalan terbaik jika calon ibu memiliki kondisi fisik memiliki panggul yang sempit.

4. Lamanya Proses Persalinan

Proses Melahirkan Normal Butuh 12 - 14 Jam/Foto : pexels.com/Jonathan Borba
Proses Melahirkan Normal Butuh 12 - 14 Jam/Foto : pexels.com/Jonathan Borba

Beauties pasti sudah tahu kalau proses melahirkan normal butuh proses panjang dan waktu yang sangat lama. Ini dikarenakan proses melahirkan normal butuh beberapa tahap pembukaan.

Pembukaan ini adalah proses untuk memberi jalan keluar bagi bayi. Lamanya proses pembukaan dari awal hingga selesai bisa memakan waktu 12 – 14 jam. Bisa lebih lama bahkan jika ditemukan keadaan yang kompleks pada ibu hamil dan bayi.

Sedangkan proses melahirkan caesar pada umumnya memakan waktu 45 – 1 jam dari awal sampai bayi lahir. Hal ini tentu karena dokter bisa langsung membedah perut dan rahim ibu untuk mengeluarkan bayi.

Benar Nggak Kalau Melahirkan Caesar Sulit Punya Banyak Anak?

Pakaian Ganti Ibu HamilIbu Hamil/ Foto: Freepik.com/prostooleh

Dikutip dari detikHealth, hal ini bisa saja terjadi walau belum pasti. Dokter SPOG dari RS Puri Pondok Indah, Dr. Calvin Tjong, “Tidak ada data penelitian yang membatasi jumlah operasi. Tetapi risiko terbukanya luka jahitan pada dinding rahim makin tinggi sebanding dengan operasi caesar yang telah dijalani. Sehingga dianjurkan untuk membatasi operasi caesar, yaitu sebanyak tiga kali.

Beauties, proses melahirkan normal atau caesar sebaiknya dibandingkan dengan kondisi kehamilan. Kedua proses ini disediakan untuk menjawab kebutuhan ibu dan menjaga keselamatan ibu dan bayi. Baik normal maupun caesar tidak mengurangi nilai seorang ibu. Melahirkan caesar atau normal, semoga Aurel dan bayi tetap ada dalam kondisi yang sehat ya!

[Gambas:Video Beautynesia]

_______________

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(ria/ria)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE