
Selain Nasi, Konsumsi 5 Jenis Umbi-umbian Ini Bisa Bikin Perut Kenyang, lho!

Selain nasi, umbi-umbian juga digunakan oleh beberapa masyarakat Indonesia sebagai salah satu makanan pokok. Jenis tanaman ini memiliki kandungan utama karbohidrat, sehingga mampu mengenyangkan perut. Selain itu, tanaman umbi-umbian juga mudah dibudidayakan dan dapat tumbuh subur di beberapa negara dengan iklim tropis atau iklim tertentu.
Nah, apa saja, sih, jenis umbi-umbian yang dapat mengenyangkan perut? Dilansir dari berbagai sumber, yuk simak informasinya!
Kentang
![]() Kentang/Foto: freepik.com/Racool_studio |
Kentang merupakan jenis umbi-umbian yang banyak ditemukan hampir di seluruh belahan negara. Kentang sering digunakan sebagai bahan dasar untuk olahan masakan atau cemilan, karena mengandung sumber nutrisi yang baik dan kaya akan pati resisten.
Dilansir dari Medical News Today, kandungan potassium, vitamin C dan vitamin B6 pada kentang dapat membantu menjaga kesehatan jantung. Selain itu kandungan serat bermanfaat untuk mengurangi kadar kolesterol.
Ubi Jalar
![]() Ubi jalar/Foto: freepik.com/Racool_studio |
Ubi jalar memiliki rasa yang manis dan biasanya dikonsumsi dengan cara dikukus atau dipanggang. Warna dari ubi jalar juga bervariasi mulai dari ungu, kuning, maupun oranye.
Melansir dari Web MD, warna oranye pada ubi jalar berasal dari beta karoten, yang merupakan antioksidan pada vitamin A dan bermanfaat untuk kesehatan mata. Selain itu, kandungan vitamin C berfungsi untuk meningkatkan sistem imun pada tubuh dan sebagai proteksi tubuh untuk melawan infeksi.
Singkong atau Ketela Pohon
![]() Singkong/Foto: freepik.com/freepik |
Singkong adalah umbi yang padat nutrisi dan banyak tumbuh di daerah tropis. Singkong tak hanya diolah menjadi camilan lezat, tapi juga dapat diolah menjadi nasi tiwul yang bermanfaat sebagai pengganti nasi beras.
Kandungan vitamin C pada singkong memiliki efek antioksidan dan penting untuk menjaga kekebalan daya tahan tubuh. Sedangkan kandungan serat dan protein berfungsi untuk mengatasi sembelit, menurunkan risiko penyakit diabetes serta penyakit jantung.
Talas
![]() Talas/Foto: freepik.com/kaiskynet |
Talas adalah umbi-umbian yang memiliki rasa khas yang cukup hambar. Pada umumnya, talas dikukus atau dibuat menjadi keripik talas. Beberapa talas bisa memberikan sensasi gatal di lidah saat dikonsumsi. Talas mengandung serat, kalium, magnesium, vitamin A, vitamin C, dan vitamin E.
Dilansir dari Organic Fact, talas juga mengandung antioksidan fenolik yang berfungsi untuk mencegah radikal bebas yang berpotensi kanker. Selain itu, bermanfaat pula untuk meningkatkan kesehatan jantung, meningkatkan imun, dan mengontrol diabetes.
Ubi Kelapa (Dioscorea Alata)
![]() Ubi kelapa/Foto: pinterest.com/Rebekah Jones |
Ubi kelapa atau dalam bahasa Jawa disebut uwi, yang merupakan jenis umbi-umbian dengan cita rasa manis yang khas. Biasanya, ubi kelapa diolah dengan cara dikukus atau dimasak sesuai kuliner khas daerah.
Melansir dari Healthline, ubi kelapa mengandung serat yang tinggi, vitamin, potassium, mangan, zat besi dan antioksidan. Manfaat ubi kelapa yaitu meningkatkan kesehatan otak, mengurangi inflamasi dan mengontrol gula darah.
***
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!