Beauties, jika kamu bisa hidup panjang umur hingga 100 tahun, kira-kira kegiatan apa yang akan kamu lakukan? Bersantai dengan keluarga? Atau menikmati hidup dengan mengerjakan hobi? Well, setiap orang pasti memiliki tujuannya masing-masing, begitu pula dengan seorang yang memutuskan untuk tetap bekerja bahkan hingga usianya yang menginjak 100 tahun.
Adalah Jayne Burns, perempuan berusia 101 tahun, yang tetap asyik bekerja di usianya yang sudah tidak muda lagi. Setiap pagi, ia akan menyetir seorang diri dari rumahnya di Cincinnati ke Mason, Ohio, untuk bekerja paruh waktu sebagai pemotong kain di toko Joann Fabric and Crafts.
Burns sudah bekerja di toko itu selama 26 tahun. Ia mengaku bekerja menjadi salah satu kegiatan favoritnya untuk menghabiskan waktu.
"Saya menikmati apa yang saya lakukan, jadi saya ingin terus melakukannya. Saya akan bekerja selama saya bisa atau selama mereka memiliki saya," ungkapnya, dilansir dari CNBC Make It.
Bekerja Usai Ditinggal Suami
Burns mulai bekerja di toko kerajinan itu pada 1997, hanya beberapa bulan setelah suaminya, Dick, meninggal. Putrinya, Donna Burns, sedang bekerja di toko paruh waktu dan merekomendasikannya untuk posisi tersebut. Sang anak berpikir dengan bekerja mungkin bisa membantu ibunya mengatasi rasa sedihnya.
Beberapa kali, Burns berusaha untuk pensiun di usia 70-80. Namun, ia hanya berhenti sebentar sebelum akhirnya kembali bekerja. Alasannya, ia rindu rutinitasnya, termasuk makan siang dengan rekan kerja.
"Saya senang berbicara dengan semua orang yang bekerja dengan saya, dan bertemu pelanggan yang sangat baik," katanya.