
5 Foundation Waterproof yang Nggak Membuat Makeup Jadi Cakey dan Melty

Ketika kamu menyempurnakan kulit untuk penampilan, selain menggunakan sunscreen dan pelembap, pasti kamu juga akan mengaplikasikan foundation. Ketika memilih foundation kamu juga enggak hanya membutuhkan foundation dengan full coverage, tetapi juga tahan lama dan tahan air.
Selain itu, pemilihan foundation juga harus disesuaikan dengan warna kulit karena agar menghasilkan make up natural. Nah, berikut ini ada rekomendasi foundation waterproof yang enggak akan membuat make up kamu cakey dan melty.
L’Oréal Paris Infallible 24HR Fresh Wear Foundation SPF 25
![]() L’Oréal Paris Infallible 24HR Fresh Wear Foundation SPF 25/instagram.com/lorealparis |
Kalian beauty enthusiast, pasti sudah enggak asing dengan brand yang satu ini? Yap, L’Oreal Paris, memiliki segudang produk make up yang menjadi andalan para beauty enthusiast. Salah satunya adalah foundation, brand yang satu ini memiliki foundation waterproof yang tahan lama.
Foundation yang tahan air dan keringat ini memberikan cakupan medium-to-full dan buildable yang bertahan sepanjang hari dan memungkinkan kulit bernafas. Dengan foundation ini, membuat make up terlihat natural dan memberikan kulit yang segar dan tahan lama.
CoverGirl Outlast Extreme Wear Foundation
![]() CoverGirl Outlast Extreme Wear Foundation/instagram.com/covergirl |
Tahan air, keringat bahkan kelembapan, foundation dari CoverGirl ini cocok digunakan untuk make up remaja ketika menyambut musim panas. Foundation ini akan bertahan selama 24 jam dan tidak akan menyumbat pori-pori dan seperti semua produk CoverGirl lainnya yang baru-baru ini disertifikasi cruelty-free.
MAC Cosmetics Studio Radiance Face & Body
|
Ketika kamu menggunakan foundation dari brand ternama MAC, kamu akan kagum dengan hasil akhirnya. Pasalnya ini akan menghasilkan kombinasi sempurna antara menjadi natural dewy dan tetap tahan lama.
Perpaduan emolien dalam formulanya memberikan tekstur yang nyaman dan lembut, serta kamu juga bisa menggunakannya dengan lapisan yang tipis hingga sedang.
Nars Soft Matte Complete Foundation
|
Kalau foundation yang satu ini menjadi pilihan yang ideal bagi kamu yang ingin kulitnya terlihat benar-benar bebas kilap. Foundation ini juga penyeimbang yang menjaga kulit tetap terhidrasi, ditambah dengan bedak yang menciptakan hasil akhir matte sempurna.
Selain itu, foundation waterproof ini juga tahan oksidasi, sehingga warnanya tidak pernah berubah dan tidak peduli berapa lama kamu memakainya.
IT Cosmetics CC+ Cream Oil-Free Matte SPF 40
![]() It Cosmetics CC+ Cream Oil-Free Matte SPF 40/instagram.com/itcosmetics |
Bagi kamu yang menyukai produk hybrid, pasti kamu akan menyukai formula dari foundation yang satu ini. Karena selain tahan air, foundation ini juga memiliki kandungan anti-penuaan dan baik untuk kulit, menyerap minyak serta memberikan perlindungan kulit dari matahari.
Kamu jangan tertipu oleh fakta bahwa produk ini disebut CC Cream, karena ini full coverage dan cukup untuk menyembunyikan semua yang ingin kamu sembunyikan.