Antibikin Kulit Kering, Terapkan 6 Cara Perawatan Kulit Ini Selama Bulan Ramadan Demi Tetap Sehat Glowing!

Belinda Safitri | Beautynesia
Kamis, 23 Mar 2023 15:00 WIB
Antibikin Kulit Kering, Terapkan 6 Cara Perawatan Kulit Ini Selama Bulan Ramadan Demi Tetap Sehat Glowing!

Saat puasa, kondisi kulit biasanya lebih rentang terkena masalah. Hal ini karena tubuh kekurangan cairan sehingga kulit pun mudah kusam dan kering. Namun, memperoleh kulit yang sehat dan glowing selama berpuasa sebenarnya juga bukan suatu hal yang mustahil.

Beauties hanya perlu lebih memperhatikan saja perawatan kulit yang dilakukan. Terkait hal ini, jangan hanya sekadar fokus terhadap penggunaan skincare saja melainkan juga harus memperhatikan hal lainnya seperti makanan yang dikonsumsi.

Untuk lebih jelasnya, berikut sederet cara perawatan kulit agar bisa tetap glowing selama menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan. Hal ini sebagaimana dilansir dari Savoir Flair. Langsung simak!

1. Banyak Minum Air Putih

Banyak minum air putih
Banyak minum air putih/ Foto: Pexels.com/Adrienn

Tidak minum sepanjang hari membuat tubuh mungkin saja mengalami dehidrasi yang akhirnya dapat mengakibatkan kulit menjadi kering. Nah, untuk tetap memenuhi kebutuhan terhadap asupan cairan, maka pastikan kamu tetap mengonsumsi air putih setidaknya 8 gelas per hari.

Terkait hal ini, kamu dapat memperbanyak konsumsi air putih saat berbuka puasa dan sahur. Setidaknya minumlah 2 hingga 3 gelas air saat sahur dan sisanya saat malam hari setelah berbuka puasa. 

2. Jangan Lewatkan Pelembap

Jangan lewatkan pelembap
Jangan lewatkan pelembap/ Foto: Pexels.com/Anna Shvets

Selain minum air putih, kamu juga wajib menggunakan pelembap atau moisturizer untuk membantu menghidrasi kulit. Jika biasanya kamu mungkin kadang melupakan penggunaan pelembap, maka saat bulan puasa ini sebisa mungkin kamu tidak boleh melewatkannya.

Bahkan jika memungkinkan kamu bisa mengulangi mengaplikasikan pelembap setiap selesai melaksanakan ibadah salat. Hal ini karena kulit biasanya akan terasa kering setelah mencuci wajah saat berwudu. Maka, untuk tetap menjaga kelembapannya, kamu bisa kembali memakai moisturizer.

3. Batasi Konsumsi Gula

Batasi konsumsi gula
Batasi konsumsi gula/ Foto: Pexels.com/Tim Samuel

Makanan manis memang masih menjadi menu andalan saat berbuka puasa ya, Beauties. Namun, kamu perlu tahu bahwa makanan tersebut sebenarnya tidak begitu sehat. Bukan hanya untuk kesehatan tubuh melainkan juga kesehatan kulitmu.

Mengonsumsi makanan yang mengandung banyak gula dapat memicu kerusakan kolagen yang bisa mengakibatkan kulit mudah kendur dan keriput. Maka meski sangat menggiurkan, upayakan kamu tetap membatasi konsumsi makanan manis, ya.

Cara Perawatan Kulit Agar Tetap Glowing Selama Puasa Ramadan: Kurangi Kafein!

4. Hindari Paparan Sinar Matahari

Terkena paparan sinar matahari saat puasa tidak hanya membuat kamu akan mudah merasakan haus, tapi juga dapat menimbulkan masalah pada kulit. Nyatanya, sinar matahari dapat menyebabkan kulit menjadi gelap dan kusam.

Oleh karena itu, jika tak ada hal penting maka kamu sebaiknya menghindari aktivitas di luar ruangan. Selain itu, jangan lupa untuk selalu mengaplikasikan sunscreen untuk melindungi kulitmu dari efek bahaya sinar UV.

5. Kurangi Konsumsi Kafein

Kurangi konsumsi kafein
Kurangi konsumsi kafein/ Foto: Pexels.com/Andrea Piacquadio

Beauties, kamu mungkin termasuk orang yang wajib mengonsumsi minuman berkafein setiap harinya. Meski begitu, kebiasaan yang satu ini sepertinya perlu kamu kurangi terutama saat menjalankan ibadah puasa.

Terkadang, banyak orang yang tergoda minum kafein saat sahur agar tidak ngantuk dan bisa menjalani aktivitas dengan bugar. Namun, perlu kamu ketahui bahwa kafein dapat menyedot mineral dalam tubuh yang nantinya berdampak negatif terhadap kesehatan kulitmu.

6. Perhatikan Camilan yang Dikonsumsi

Perhatikan camilan yang dikonsumsi
Perhatikan camilan yang dikonsumsi/ Foto: Anna Tarazevich

Setelah mengonsumsi makanan berat saat berbuka puasa, kamu mungkin akan tergoda pula untuk makan berbagai jenis camilan. Hal ini tak salah, tapi pastikan kamu memilih camilan yang sehat untuk kesehatan kulitmu ya.

Sebagai pilihan, Beauties bisa mempertimbangkan camilan dari kacang-kacangan karena makanan ini bermanfaat dalam meremajakan kulit. Jangan lupa pula untuk tetap mengonsumsi buah-buahan agar kulitmu ternutrisi, ya.

Itulah cara perawatan kulit agar tetap glowing selama puasa di bulan Ramadan. Pastikan kamu menerapkannya ya, Beauties!

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(ria/ria)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE