
Benarkah Mencuci Muka Menggunakan Air Dingin Lebih Baik daripada Air Hangat?

Ia menyarankan agar kamu mencuci wajah menggunakan air hangat pertama, untuk membersihkan makeup dan kotoran yang menempel, juga membuka pori-pori. Kemudian bisa melanjutkan dengan air dingin untuk menutup kembali pori-pori dan melancarkan sirkulasi darah sehingga kulit tampak cerah.
Berapa Kali Harus Mencuci Wajah?
Kamu disarankan mencuci wajahmu dua kali sehari pada malam dan pagi hari. Bila berlebihan, bisa membuat kulit kamu malah kering dan menyebabkan iritasi.
Dua kali saat pagi dan malam hari dianggap cukup, karena saat pagi hari menurut Knapp, ada bakteri di sarung bantal sehingga membersihkan wajah di pagi hari sebelum menggunakan pelembap adalah penting. Nggak cuma itu tapi juga penting karena bisa meredakan bengkak setelah bangun tidur.
Sementara pada malam, menjadi penting untuk membersihkan dari sisa makeup dan kotoran karena seharian beraktivitas.
----
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!