Setiap orang punya selera masing-masing dalam mencari pasangan. Beberapa orang berekspektasi sangat realistis, sementara yang lain ingin memiliki pasangan romantis bak karakter film.
Beberapa idol termasuk dalam kategori tipe pasangan romantis, Ladies. Harapan dan impian mereka terhadap pasangan sangat lucu.
Yuk, simak informasinya berikut!
Suho EXO
![]() Suho EXO/ Foto: Soompi |
Leader EXO benar-benar lembut dan tidak takut untuk menunjukkannya. Para member EXO mengungkapkan berkali-kali tentang kepribadian Suho yang tidak mementingkan diri sendiri dan murah hati. Suho juga pernah mengatakan bahwa dia suka ngobrol dengan orang yang dia sukai dan mengenal orang tersebut lewat cara itu.
Selain itu, Suho juga ingin nembak atau bahkan melamar calon kekasihnya di tempat yang ramai, membuat perasaannya diketahui semua orang. Harapan Suho soal pasangan seperti cerita K-Drama romantis yang terwujud di kehidupan nyata.
Jungkook BTS
![]() Jungkook BTS/ Foto: Soompi |
“Golden maknae” BTS, Jungkook, adalah pria yang sangat romantis. Jungkook mengungkapkan bahwa kencan idealnya adalah berjalan-jalan di pantai. Begitu Jungkook menemukan seseorang yang sangat dia cintai, dia ingin bersama orang itu selamanya.
Jungkook mengatakan bahwa dia akan mengenali cinta sejatinya bila mendengar suara bel, cara yang dia lihat di salah satu anime favoritnya saat masih kecil. Jungkook sepertinya ingin kisah cintanya bak kehidupan film roman klasik.
Johnny NCT
![]() Johnny NCT/ Foto: Soompi |
Johnny terkenal memiliki kepribadian yang berani dan ramah, hal yang sama juga berlaku dalam urusan cinta. Para member NCT 127 memilih Johnny sebagai member paling romantis, mungkin berkat leluconnya yang tidak tahu malu dan leluconnya yang terus menerus.
Johnny juga menjadi member yang paling banyak dipilih para member NCT ketika ditanya siapa yang ingin mereka ajak kencan jika mereka perempuan. Johnny memang sangat perhatian dan dapat diandalkan, benar-benar tipe pacar idaman.
Jinyoung GOT7
![]() Jinyoung GOT7/ Foto: Soompi |
Member GOT7 yang menawan dan karismatik ini mengaku sebagai penggemar berat film romantis. Jinyoung juga beberapa kali memerankan karakter pria romantis dalam K-Drama, memberikan gambaran kepada penggemar mengenai sosok Jinyoung saat berhadapan dengan pasangan impiannya.
Kepribadiannya yang penuh perhatian menunjukkan dia hebat mengurus anak-anak. Jinyoung juga pernah mengatakan bahwa dia bersemangat untuk menikah dan memulai sebuah keluarga karena yakin dia akan menjadi ayah yang hebat. Gemas!