
Terapkan 4 Tips Jitu Bangun Sahur Tepat Waktu Ini, Agar Kamu Nggak Lagi Kesiangan!

Bangun sahur menjadi hal yang cukup sulit bagi sebagian orang. Tak jarang, beberapa orang akhirnya kesiangan hingga tak sempat lagi untuk makan sahur. Hal ini tentu sangat menyebalkan karena tidak makan sahur akan membuat seseorang mudah lemas saat menjalani puasa.
Meski begitu jangan khawatir, berikut sejumlah tips yang bisa diterapkan agar bisa bangun sahur tepat waktu. Tips ini wajib diketahui khususnya bagi kamu yang sering merasa kesulitan untuk bangun sahur. Yuk langsung simak!
1. Tidur Lebih Awal
![]() Tidur lebih awal/ Foto: Pexels.com/Andrea Piacquadio |
Jika pada hari-hari biasanya kamu terbiasa tidur larut malam, maka kebiasaan ini sebaiknya perlu kamu hentikan saat memasuki bulan Ramadan. Pasalnya, begadang atau tidur terlalu malam hanya akan membuat kamu sulit bangun saat waktu sahur.
Oleh karena itu, upayakan selama sebulan ini kamu belajar untuk tidur lebih awal setidaknya maksimal pukul 22.00. Terkait hal ini, pastikan setelah menunaikan shalat tarawih kamu tidak keluar nongkrong lagi agar kamu bisa segera tidur.
2. Pasang Alarm
![]() Pasang alarm/ Foto: Pexels.com/Miriam Alonso |
Tips jitu berikutnya agar kamu tidak kesiangan saat bangun sahur adalah dengan memasang alarm. Dengan bantuan alarm, maka kamu akan bangun tepat waktu. Namun, ada beberapa hal penting yang perlu kamu perhatikan saat memasang alarm.
Dalam hal ini, kamu wajib mengatur alarm setidaknya 30 hingga 45 menit sebelum waktu makan sahur yang telah kamu tetapkan. Hal ini karena kamu tentu butuh waktu untuk mempersiapkan menu sahur terlebih dahulu.
Selain itu, jika kamu menggunakan alarm handphone, maka pastikan kamu meletakkan handphone dengan jarak yang cukup jauh dari tempat tidur agar saat berbunyi kamu tidak mudah untuk langsung mematikannya. Pastikan pula kamu telah mengatur volume alarm dengan keras agar kamu dapat dengan mudah mendengarnya.