BILLBOARD
970x250

Zodiak Hari Ini: Cara Kerja Bareng Bos Scorpio, Jangan Ghosting Salah Satunya!

Izzul Millati Umami | Beautynesia
Sabtu, 23 Oct 2021 07:00 WIB
Zodiak Hari Ini: Cara Kerja Bareng Bos Scorpio, Jangan Ghosting Salah Satunya!

Misterius adalah satu kata yang tepat buat menggambarkan sosok Scorpio. Zodiak satu ini kadang sengaja membatasi diri buat nggak terlalu terbuka dengan orang lain karena tak ingin privasinya terganggu. Sayangnya tindakan mereka yang seperti ini sering bikin salah paham.

Di dunia kerja pun rekan kantor Scorpio harus menyesuaikan diri dengan sifat mereka yang misterius. Well, buat kamu yang juga lagi kerja bareng atasan berzodiak Scorpio untuk suatu proyek kantor, coba ikuti panduan yang dilansir dari Career Trend berikut ini. 

Hormati Privasi Scorpio

privasi scorpio
privasi scorpio/Foto:unsplash.com/rozetsky

Scorpio nggak suka bila privasi mereka terusik oleh orang lain. Di dunia kerja pun mereka cenderung berusaha keras memisahkan kehidupan pribadi dengan urusan kantor. Jadi, kamu nggak perlu heran saat menemui Scorpio yang seringnya nggak punya media sosial. 

Melihat sifat Scorpio yang begitu menjunjung tinggi privasi, cobalah untuk tidak menanyakan sesuatu yang bersifat pribadi saat sedang bekerja. Cukup ajak mereka membicarakan urusan target bulanan atau ide-ide baru untuk proyek selanjutnya. 

Libatkan Mereka dalam Situasi Kritis

Meski misterius, Scorpio sangat suka tampil di situasi yang kritis. Mereka adalah pahlawan bagi rekan tim yang lagi kebingungan menyelesaikan target bulanan. Bagusnya lagi, Scorpio bisa tenang meskipun orang di sekeliling mereka kalang kabut. 

Jangan Bolos Kerja Tanpa Alasan Nggak Jelas

bolos kerja
bolos kerja/Foto:unsplash.com/twinsfisch

Selain privasi, Scorpio sangat menyukai kesetiaan. Saat menjadi atasan di kantor, mereka akan menghargai rekan tim yang jarang absen. Nah, jangan coba-coba bolos kerja tanpa alasan yang jelas, ya. Bila kamu melakukannya, mereka bisa bersikap dingin, lho. 

Diskusikan Semua Hal Tanpa Terlewat

Meskipun terkesan nggak peduli dengan orang lain, Scorpio sebenarnya sosok yang sangat memperhatikan segala hal. Saat ada sesuatu yang luput dari pengawasan, mereka bisa overthinking. Cobalah untuk mendiskusikan segala hal pada Scorpio. Jangan sampai terlewat, ya. 

Bersabarlah Menghadapi Scorpio yang Lagi Badmood

scorpio badmood
scorpio badmood/Foto:unsplash.com/elevantarts

Ada masanya sesuatu berjalan tidak sesuai dengan keinginan, begitupun untuk urusan kantor. Situasi buruk seperti ini membuat Scorpio mudah bad mood. Disarankan bagi kamu untuk tidak mengajak mereka berdebat di situasi seperti ini. Saat Scorpio sedang dalam situasi buruk, mereka jadi semakin keras kepala. 

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya? DAFTAR DI SINI!

(fer/fer)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE