9 Tips Menghindari Makan Berlebihan dan Menjaga Berat Badan Ideal
Makan berlebihan  adalah masalah yang sering terjadi dan dapat menyebabkan kenaikan berat badan, gangguan pencernaan, hingga berbagai masalah kesehatan jangka panjang.
Di tengah gaya hidup yang sibuk dan banyaknya pilihan makanan yang menggoda, kita sering kehilangan kendali atas seberapa banyak makanan yang dimakan.
Padahal, menjaga berat badan yang sehat dan ideal tidak harus rumit. Dilansir dari Herzindagi, Dr. Anjali Sharma, seorang ahli gizi dan pakar kesehatan NutriHealth Clinic di Delhi, memberikan sejumlah tips praktis untuk membantu mencegah makanan berlebihan dan tetap konsisten mencapai tujuan kesehatan.
Penasaran, Beauties? Yuk langsung saja kita intip apa saja tipsnya!
1. Makan dengan Mindful
Makan dengan kesadaran./ Foto: freepik.com
Salah satu cara paling sederhana untuk menghindari makan berlebihan adalah dengan memperhatikan apa dan bagaimana cara kita makan. Dr. Sharma menjelaskan, banyak orang makan sambil nonton TV atau bermain ponsel, yang mengalihkan perhatian mereka dari kesadaran saat mereka kenyang.
Ia menyarankan untuk duduk tenang, fokus pada makanan, dan mengunyah secara perlahan agar otak dapat mengenali saat asupan sudah cukup.
2. Awali Hari dengan Sarapan Sehat
Mengawali hari dengan sarapan sehat./ Foto: freepik.com
Beauties percaya tidak kalau melewatkan sarapan justru bisa menyebabkan makan berlebihan di waktu berikutnya? Dr. Sharma menjelaskan, sarapan seimbang yang mengandung protein, serat, dan lemak sehat dapat membuat tubuh kenyang lebih lama dan berenergi.
Beberapa pilihan yang bisa dicoba antara lain telur yang dipadukan dengan roti gandum utuh.
3. Kendalikan Ukuran Porsi
Kendalikan ukuran porsi makan./ Foto: freepik.com
Porsi makanan yang terlalu besar dapat membuatmu makan lebih banyak dari yang dibutuhkan. Dr. Sharma menyarankan untuk menggunakan piring dan mangkuk yang lebih kecil agar porsi makan lebih terkontrol.
Selain itu, ambil makanan secukupnya sekali saja dan hindari menambah porsi kecuali jika memang masih benar-benar merasa lapar.
4. Tetap Terhidrasi
Tetap terhidrasi./ Foto: freepik.com
Terkadang rasa haus disalahartikan sebagai rasa lapar. Dr. Sharma menyarankan untuk minum segelas air sebelum makan guna menghindari makan berlebihan. Menjaga tubuh tetap terhidrasi sepanjang hari juga dapat membantu mengurangi kebiasaan makan camilan yang tidak perlu.
5. Tambahkan Protein dan Serat dalam Makananmu
Menambahkan protein dan serat dalam makanan./ Foto: freepik.com
Protein dan serat dapat membuatmu kenyang lebih lama sehingga mengurangi keinginan untuk makan berlebihan. Dr. Sharma merekomendasikan untuk menambahkan kacang-kacangan, biji-bijian, dan gandum utuh ke dalam menu harian.
Selain mengenyangkan, makanan ini juga kaya akan nutrisi penting bagi tubuh.
6. Hindari Makan Karena Emosi
Hindari makan karena emosi./ Foto: freepik.com/lookstudio
Percaya tidak kalau stres, rasa bosan, atau kesedihan sering kali memicu kebiasaan makan secara emosional. Dr. Sharma menyarankan jika merasa sedih, cobalah mengalihkan diri dengan berbincang dengan teman, berjalan santai, atau melakukan latihan pernapasan dalam daripada melampiaskan dengan makanan.
7. Rencanakan Camilan
Rencanakan camilan./ Foto: freepik.com/jcomp
Ngemil tanpa perencanaan dapat menambah kalori ekstra dalam sehari. Dr. Sharma menyarankan untuk selalu menyiapkan camilan sehat seperti buah-buahan, kacang, atau yogurt. Dengan begitu, kamu tidak mudah tergoda memilih makanan yang kurang sehat saat rasa lapar menyerang.
8. Tidur yang Cukup
Tidur yang cukup./ Foto: freepik.com
Kurang tidur dapat mengganggu hormon nafsu makanmu, sehingga tubuh terasa lebih cepat lapar dari biasanya. Dr. Sharma menjelaskan untuk selalu mengusahakan tidur selama 7-8 jam setiap malam.
Kualitas tidur yang baik membantu mengendalikan nafsu makan sekaligus menjaga tingkat energi tetap stabil.
9. Batasi Makanan Olahan
Batasi makanan olahan./ Foto: freepik.com
Makanan olahan sering kali tinggi gula, dan lemak tidak sehat dalam jumlah tinggi yang dapat memicu makan berlebihan. Dr. Sharma menyarankan sebisa mungkin untuk konsumsi makanan utuh dan tidak diolah. Beauties juga bisa memasak sendiri di rumah dengan bahan-bahan segar untuk mengontrol apa yang masuk ke dalam makananmu.
Nah Beauties, menjaga berat badan ideal dan menghindari makanan berlebihan bisa dicapai dengan melakukan perubahan kecil dan berkelanjutan pada gaya hidup.
Dengan membiasakan diri makan secara sadar, tetap terhidrasi, dan memilih makanan kaya nutrisi, kamu bisa menjaga berat badan dan merasa lebih sehat serta bugar. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!
---
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!