Bagi penikmat teh rooibos mungkin sudah tak asing dengan jenis teh merah dari Afrika Selatan ini. Umumnya, mengkonsumsi teh dari tumbuhan yang dikeringkan dengan diseduh menggunakan air hangat untuk diambil ektraknya, baik dikonsumsi panas atau dingin.
Tetapi, mengkonsumsi teh rooibos tak hanya dengan diseduh saja. Bisa juga diminum dengan beragam menu seperti minuman kekinian yang bisa ditemukan di kafe-kafe.
Bahkan, teh rooibos memiliki sederet khasiat yang juga tak kalah baik dari jenis teh-teh lainnya. Diantaranya, kaya antioksidan, bebas kafein, punya rasa manis alami, dan baik untuk kesehatan jantung. Dengan sederet khasiat itu, teh rooibos cocok banget masuk daftar menu minuman sehat yang bisa dinikmati di kafe. Yuk simak beberapa inspirasi menu minuman sehat ala kafe dari teh rooibos berikut ini.
Tropical Rooibos Ice Tea
Tropical Rooibos Ice Tea/Sumber/Pinterest/theteacupoflife |
Bahan :
4 sendok teh (sdt) rooibos kering
1 sdt gula
1 batang sereh (geprek)
1 es batu
1/4 cup perasan jus jeruk tanpa gula
1/4 cup jus nanas tanpa gula
300 ml air
Cara membuat :
- Seduh rooibos kering
- Masukkan hasil seduhan rooibos ke dalam gelas
- Tambahkan gula
- Masukka jus jeruk dan jus nanas
- Tambahkan air
- Aduk dengan batang sereh yang sudah digeprek
- Masukkan es batu, sajikan dan nikmati selagi dingin
Rooibos Tea Latte
Rooibos Tea Latte/Sumber/Pinterest/thegreencreator.com |
Bahan :
2 kantong teh rooibos
1 cup air hangat
1 sendok makan (sdm) susu skim
serbuk kayu manis
Cawa membuat :
- Seduh teh rooibos dalam air
- Campurkan hasil seduhan teh dengan susu skim
- Tambahkan serbuk kayu manis di atasnya, sajikan
Peach Rooibos Ice Tea
Peach Rooibos Ice Tea/Sumber/Pinterest/The Feedfeed |
Bahan :
2 buah peach, potong-potong
Madu, secukupnya
3 liter air
4 kantong teh rooibos
Cara membuat :
- Masukkan kantong teh rooibos dalam air
- Masukkan potongan peach
- Berikan madu secukupnya, sajikan dingin atau hangat sesuai selera
Rooibos Chai Latte
Rooibos Chai Latte/Sumber/Pinterest/Le Famished Cat |
Bahan :
4 kantong teh rooibos
Jahe
Madu
1 gelas santan full cream
3 batang cinamon
5 buah kapulaga
Cara membuat :
- Panaskan santan dalam api sedang
- Masukkan kapulaga, jahe dan cinamon ke dalam santan yang dipanaskan, diamkan
- Masukkan teh, saring
- Sajikan dalam gelas dan tambahkan madu
Vanilla Almond Rooibos Iced Latte
Vanilla Almond Rooibos Iced Latte/Sumber/Pinterest/blinktea |
Bahan :
3/4 gelas air
1 kantong teh rooibos
1 sdt madu
1/2 gelas es batu
1/4 gelas susu vanilla almond
Cara membuat :
- Seduh teh rooibos dan air, dinginkan
- Masukkan es batu, madu, dan susu vanilla almond
- Aduk rata dan sajikan
Selamat mencoba!