
Wajib Coba, 4 Jenis Program Diet Ini Cocok untuk Kaum Milenial yang Super Sibuk

Apalagi bagi kaum milenial yang sibuk dengan segudang aktivitasnya, mau diet tapi enggak mau ribet. Bahkan mereka juga kerap asal-asalan menjalani program diet, mereka hanya mementingkan tubuh mereka menjadi langsing tanpa memikirkan kesehatannya. Padahal saat ini sudah banyak lho, program diet yang mudah dan tidak banyak memakan waktu kamu. Meskipun kamu sibuk, program diet ini akan membuat tubuh kamu menjadi langsing, ideal dan juga sehat. Ada apa aja sih, jenis program diet yang cocok untuk kaum milenial? Yuk, cek!
Diet Plain/Tawar

Jenis program diet yang satu ini meskipun kurang sedap tapi dijamin enak dan mudah, yaitu diet plain atau tawar. Jenis diet ini kamu harus melakukan pola makan yang sehat, yaitu makanan tanpa bumbu penyedap seperti garam dan gula. Hal ini dikarenakan gula dan garam menjadi salah satu pemicu kenaikan berat badan. Menu makanan diet ini pun kamu enggak ribet memasaknya, karena hanya direbus atau kukus saja. Dengan begitu kamu dapat merasakan rasa asli dari cita rasa makanan tersebut.
Diet Shake

Biasanya saat menjalankan program diet kamu dianjurkan untuk makanan yang dimasak. Berbeda dengan jenis diet yang satu ini, yaitu dengan mengonsumsi susu diet (diet shake) yang rendah kalori. Diet shake ini bisa kamu andalkan saat kamu enggak memilki waktu untuk berbelanja dan menyiapkan makanan sehat. Diet shake ini juga bisa menjadi alternatif saat kamu melewatkan sarapan yang penting.
Diet One Meal a Day

Salah satu artis yang sukses dengan program diet ini adalah Oprah Winfrey. Selain tubuh jadi langsing, diet ini juga sehat karena ampun cegah diabetes. Program diet ini dijamin enggak akan menyita waktu dan menyiksa kamu. Karena diet ini meminta kamu untuk borkomitmen mengonsumsi makanan nabati dalam satu hari dan tanpa harus mengorbankan makanan favorit kamu. Terdapat makanan lezat yang bikin kamu lupa bahwa kamu sedang menjalani program diet. Makan-makanan tersebut ada hummus ubi jalar, smoothie, spaghetti bolognese vegan, puding chia. Gimana itu menu makanan kesukaan kamu kan?
Diet GM (General Motors)

Buat kamu yang enggak mau ribet saat menjalani program diet, bisa banget lho coba diet GM (General Motors) ini. Program diet ini dilakukan dengan perbanyak minum air mineral dan juga hindari alkohol. Selain itu, kamu juga diharuskan minum susu kedelai minimal tiga gelas dan konsumsi pisang sebanya 8 buah. Diet ini tentunya menghindari nasi, gula dan juga garam, yang membuat kamu tidak perlu repot memasak. Program diet ini juga dikenal karena mampu menurunkan berat badan 6-9 kilogram dalam waktu seminggu.