
Aduh! 4 Kesalahan Mencuci Muka Ini Bikin Muka Jerawatan, Harus Kamu Ubah!

Membersihkan wajah dengan sabun cuci muka sudah jadi tahapan wajib untuk mendapatkan kulit sehat dan glowing ya, Beauties. Namun masih banyak yang belum melakukannya dengan benar dan melakukan kesalahan memakai sabun cuci muka loh.
Kulit wajah jadi satu bagian yang sangat sensitive, sehingga perlu perhatian dalam perawatannya. Mulai dari kandungan bahan pembersih wajah, cara mengaplikasiannya, hingga waktu membersihkannya.
Simak yuk, kesalahan mencuci muka yang harus kamu ubah!
Memakai Sabun Cuci Muka yang Tidak Sesuai Jenis Kulit
![]() Sabun cuci muka sesuai jenis kulit/foto: freepik.com/freepik |
Secara umum ada 5 jenis kulit wajah, yakni normal, berminyak, kering, sensitif, dan kombinasi. Wajib untuk kamu tau yang mana jenis dari kulit wajahmu ya, Beauties! Mudah kok, untuk mengetahui kamu bisa langsung memperhatikan kecenderungan pada kulitmu.
Akibat dari kesalahan memakai sabun cuci muka yang tidak sesuai dengan jenis kulit juga tidak main-main loh. Bisa-bisa kamu akan mengalami breakout berlebihan, kulit terasa kering tertarik, kasar dan kusam, muncul minyak berlebih, hingga iritasi.
Menggosok Kulit Terlalu Keras
![]() Tepuk dan pijat lembut wajah/foto: pinterest.com/elle |
Alih-alih menggosok muka terlalu keras dengan niat agar lebih bersih, sebaiknya pijat muka perlahan dengan gerakan memutar. Beri fokus lebih pada bagian-bagian yang sangat berminyak. Hal ini bertujuan agar kotoran dalam pori-pori dapat terangkat.
Pijat wajah dengan lembut untuk melancarkan peredaran darah sekitar wajah dan membuat wajah lebih kencang awet muda. Nah, setelah mencuci muka jangan menggosok wajah dengan kasar menggunakan handuk. Pisahkan juga antara handuk badan dan handuk wajah. Pilih handuk wajah yang lembut dan tepuk-tepuk pelan untuk mengeringkan sisa air.
Mencuci Muka Sebelum Keramas
![]() Keramas dulu lalu cuci muka/foto: freepik.com/veluavitaly |
Tujuan mencuci muka dengan pembersih wajah sebelum keramas adalah agar sisa-sisa sampo tidak mengendap di kulit. Karena jika menempel pada kulit wajah dan tidak dibersihkan maka dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat dan memperparah jerawat yang ada. Wah, pastinya kita tidak menginginkannya ya, Beauties?
Tidak Melakukan Double Cleansing
![]() Jangan lupa double cleansing/foto: freepik.com/gpointstudio |
Double cleansing adalah membersihkan wajah sebanyak dua kali, yakni sebelum mencuci wajah dengan sabun cuci muka, terlebih dahulu menggunakan pembersih wajah micellar water atau cleansing balm.
Kesalahan memakai sabun cuci muka terjadi jika makeup tidak tidak dihapus terlebih dahulu, sehingga hasil mencuci muka tidak maksimal. Jika rajin melakukan 2 step ini maka kulit akan menjadi lebih bersih dan glowing karena tahapan skincare selanjutnya akan lebih mudah menyerap.
So, kamu masih sering lakukan kesalahan-kesalahan diatas, Beauties? Pelan-pelan diubah ya, agar kulit tampak halus, lembut, dan awet muda!