BILLBOARD
970x250

Hati-Hati, Ini Ciri-Ciri Skincare Kamu Tidak Aman Digunakan

Shinta Khoiru Nikmah | Beautynesia
Jumat, 04 Dec 2020 10:30 WIB
Hati-Hati, Ini Ciri-Ciri Skincare Kamu Tidak Aman Digunakan

Skincare kini sudah menjadi kebutuhan wajib para wanita. Kesadaran untuk tampil lebih bersih dan terawat mendorong wanita untuk memakai produk-produk sesuai kebutuhan kulit. Terutama bagi wanita yang sudah usia di atas 25 tahun, butuh perawatan kulit ekstra untuk mencegah penuaan dini.

Semakin banyaknya produk-produk perawatan kulit yang dijual menuntut kita harus hati-hati memilih skincare yang aman. Jangan sampai produk yang kita pilih adalah barang palsu atau memiliki kandungan bahan berbahaya. Bukannya menjadi glowing, takutnya malah muka menjadi rusak.

Nah, agar kamu lebih berhati-hati dalam memilih produk skincare, Beautynesia punya beberapa tips agar kamu tidak terjerumus oleh skincare yang tidak aman.

Terdaftar di BPOM

BPOM
Skincare yang Aman Terdaftar di BPOM/ Foto: freepik.com

Syarat wajib skincare layak dinyatakan aman adalah jika sudah terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). BPOM menjadi filter utama yang menyatakan suatu produk aman digunakan dan tidak menggunakan bahan-bahan yang berbahaya. BPOM sudah memiliki standar tersendiri mengenai takaran dan kandungan yang sekiranya aman dan sudah mengecek secara prosedural suatu produk sebelum dinyatakan siap edar. 

Kamu perlu mengecek produk perawatan kulit tersebut apakah sudah terdaftar BPOM atau belum. Keterangan terdaftar BPOM biasanya tertulis di kemasan berupa nomor yang bisa kamu cek di website resmi BPOM. Jika belum terdaftar BPOM, maka sebaiknya kamu berhenti menggunakan produk tersebut ya, Ladies.

Klik di sini untuk lebih lanjut ya!

Efek dalam Waktu Singkat

Skincare
Tidak Instan/ Foto: freepik.com

Normalnya, produk perawatan kulit membutuhkan waktu yang tidak sebentar untuk memberikan efek yang bagus ke kulit. Biasanya butuh waktu berbulan-bulan sebelum kita merasakan produk yang dipakai memberikan efek ke kulit, tergantung jenis skincare yang digunakan. 

Skincare yang paling cepat memberi efek adalah produk yang berfungsi untuk melembapkan. Sedangkan produk yang berfungsi untuk mencerahkan atau mencegah penuaan memerlukan waktu berbulan-bulan untuk bekerja dalam kulit. 

Jika skincare-mu bisa membuat glowing hanya dalam pemakaian 1-2 minggu, bisa jadi produk yang kamu gunakan mengandung bahan berbahaya seperti hidrokuinon atau merkuri. Ingat, pemakaian produk perawatan kulit tidak bisa instan dan perlu ketelatenan dalam memakai produk tersebut.

Menimbulkan Ketergantungan

Abal-Abal
Skincare bal-Abal Bisa Membuat Ketergantungan/ Foto: freepik.com

Produk yang biasa kamu gunakan dan sudah memberikan efek bagus ternyata belum tentu aman. Banyak kasus dimana kulit menjadi rusak ketika berhenti menggunakan produk tersebut.

Ketika kamu mulai menggunakan lagi produknya, kulitmu kembali bersih seperti semula dan itu terjadi berulang-ulang. Maka bisa dikatakan kamu ketergantungan dengan produk tersebut. Terlebih ternyata produk yang kamu gunakan tidak terdaftar di BPOM atau klinik yang sudah terdaftar.

Lebih baik kamu hentikan saja pemakaian produk tersebut sebab dikhawatirkan ada kandungan yang berbahaya di dalamnya. Skincare yang bagus tidak membuat ketergantungan ya ladies. Lebih baik kamu cari skincare  lain yang lebih aman.

Menyebabkan Iritasi

Iritasi
Iritasi Karena Produk/ Foto: freepik.com

Skincare yang sesuai dengan kulit dan mengandung bahan alami serta bahan aktif sesuai takaran biasanya tidak menimbulkan iritasi. Jika kamu baru saja mencoba produk kemudian terjadi iritasi bahkan bruntusan, ada indikasi bahwa produk tersebut tidak sesuai dengan jenis kulit atau bahkan mengandung bahan yang tidak aman digunakan. 

Sebelum mencobanya di kulit wajah, ada baiknya kamu coba produk tersebut di area kulit yang lain. Sehingga jika terjadi iritasi, maka tidak berdampak pada kulit wajahmu.

Jangan Termakan Iklan

Cek
Cek Sebelum Membeli/ Foto: freepik.com

Saat ini media sosial menjadi tempat beriklan yang cukup diminati. Termasuk skincare yang iklannya sering wira-wiri dan mencoba mempengaruhi konsumen dengan berbagai klaim dan testimoni yang menggiurkan. Banyak juga yang meng-endorse selebgram atau artis untuk mempromosikan produknya.

Kamu sebagai konsumen yang cerdik jangan sampai termakan iklan ya ladies. Lebih baik kamu cari tahu terlebih dahulu produk yang akan kamu beli baik itu kandungannya, peruntukan kulit, dan review dari yang pernah menggunakan produk tersebut. Jika sudah yakin bahwa produk tersebut aman, kamu tinggal check-out deh.

Nah, itu tadi ulasan mengenai tips memilih skincare yang aman. Coba sekarang periksa satu-persatu skincare-mu. Jika ada indikasi seperti hal-hal di atas, maka kamu perlu berhati-hati ya.

(kik/kik)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE