BILLBOARD
970x250

Deretan Warna Tas Hermes yang Langka Ini Cocok untuk si Cewek Kue! Harganya Bisa Capai Miliaran

Rayoga Firdaus | Beautynesia
Rabu, 29 Jun 2022 13:00 WIB
Deretan Warna Tas Hermes yang Langka Ini Cocok untuk si Cewek Kue! Harganya Bisa Capai Miliaran

Selain model, detail, dan jenis bahan yang digunakan, warna jadi faktor yang memengaruhi akan harga sebuah tas Hermes. Beberapa jenis warna tergolong jarang dipakai oleh Hermes, membuatnya kian diburu dan berharga fantastis.

Pada dasarnya setiap label fashion mewah memiliki jenis rona warna yang mereka kembangkan sendiri. Namun mungkin hanya Hermes yang berhasil membuat warna jadi identitas penting sekaligus menaikkan nilai jual tasnya.

Bukan hanya warna klasik seperti hitam, dirangkum dari berbagai sumber justru kebanyakan warna-warna terang atau yang bila dalam bahasa TikTok tergolong disukai oleh para cewek kue jadi yang paling langka dan mahal. Apa saja? Berikut ulasannya.

Rouge Coeur

Hermes Birkin 25 Rouge De Coeur Veau Jonathan PHWHermes Birkin 25 Rouge De Coeur Veau Jonathan PHW/ Foto: 1stDibs

Balai lelang Sotheby's pada awal tahun 2022 ini melansir sejumlah warna tas Hermes yang paling diburu. Salah satu diantaranya adalah Rouge Coeur. Tas Hermes dalam rona merah menyala ini memiliki harga jual berkisar 12.500 USD hingga 24.500 USD atau Rp185 jutaan - Rp363 jutaan.

Rose Confetti

HERMÈS ROSE CONFETTI EPSOM KELLY SELLIER 28 WITH GOLD HARDWAREHERMÈS ROSE CONFETTI EPSOM KELLY SELLIER 28 WITH GOLD HARDWARE/ Foto: Sotheby's

Jenis rona pink jadi yang paling banyak diburu. Salah satunya adalah Rose Confetti. Rona dari jenis pink ini terlihat elegan dan tidak terlalu pucat. Sotheby's melansir dalam lelang yang diadakannya, tas dalam warna ini harganya bisa berada di kisaran 12.850 USD hingga 32.750 USD atau Rp190 jutaan - Rp485 jutaan.

Sakura

Hermès Rose Sakura Kelly Cut of Swift Leather with Palladium HardwareHermès Rose Sakura Kelly Cut of Swift Leather with Palladium Hardware/ Foto: Sotheby's

Sesuai dengan namanya, warna ini terinspirasi dari bunga kebangaan negara Jepang. Harga dari tas Hermes ini mulai dari 15.200 USD hingga 43.000 USD atau Rp225 jutaan - Rp638 jutaan.

Vert Criquet

Hermès Vert Criquet Epsom Leather Sellier Birkin 25 Palladium Hardware, 2020Hermès Vert Criquet Epsom Leather Sellier Birkin 25 Palladium Hardware, 2020/ Foto: Sotheby's

Selain pink, hijau juga jadi warna yang diburu para pencinta tas Hermes. Rona jenis Vert Criquet adalah salah satunya. Sotheby's melansir harganya dimulai dari 18.450 USD hingga 36.450 USD atau Rp273 jutaan - Rp540 jutaan.

Bubblegum Pink

Hermès 5P Bubblegum Pink Swift Micro Constance 14 Palladium Hardware, 2010Hermès 5P Bubblegum Pink Swift Micro Constance 14 Palladium Hardware, 2010/ Foto: Sotheby's

Warna Bubblegum Pink disebut jadi yang paling banyak dicari sekaligus memiliki value yang tinggi. Di ranah preloved, harganya bisa mencapai 47.500 USD atau Rp704 jutaan seperti dilansir dari Sotheby's. Harganya bahkan bisa jadi lebih mahal bila pada tas dengan bahan kulit eksotis seperti aligator. Saclab melaporkan sebuah tas Hermes Kelly mini aligator warna Bubblegum Pink di ranah resale bisa terjual mulai dari 70.000 Pound sterling - 80.000 Pound Sterling atau Rp1,2 miliar - Rp1,8 miliar.

Perlu dicatat bahwa harga di atas adalah estimasi untuk tas preloved dan tiap harga tas bisa jadi lebih tinggi karena dipengaruhi faktor lain seperti model, ukuran, dan jenis kulit.

Jadi yang mana nih warna favoritmu, Beauties?

---

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(raf/raf)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE