STATIC BANNER
160x600
STATIC BANNER
160x600
BILLBOARD
970x250

Alasan Kenapa McDonalds dan KFC Pakai Warna Merah Pada Desain Restorannya

Galih Konain Tata | Beautynesia
Sabtu, 09 Jul 2022 19:00 WIB
Alasan Kenapa McDonalds dan KFC Pakai Warna Merah Pada Desain Restorannya

Disadari atau tidak, banyak restoran fast food yang menggunakan corak warna merah pada desain restonya. Misalnya, McDonald atau KFC. Kira-kira apa ya alasan pemilihan warna merah ini untuk brand makanan cepat saji populer ini? Apakah hal ini ada kaitannya dengan warna merah yang dianggap bisa membuat lapar meningkatkan nafsu makan seseorang? 

Berdasarkan teori populer yang berkembang, alasan beberapa merek seperti McDonald, KFC, dan Burger King menggunakan warna merah pada logo dan resto mereka adalah warna ini disebut bisa membangkitkan selera makan seseorang, membuat pelanggan merasa lapar dan memungkinkan mereka untuk membeli banyak makanan yang disajikan di sana. 

Warna logo brand McDonald's (Foto: Pexels.com/ Alexandro David)
Warna logo brand McDonald's (Foto: Pexels.com/ Alexandro David)

Dihimpun dari Reader's Digest, pemilihan warna merah dan kuning pada logo McDonald's bukan karena corak tersebut terlihat senada dengan wajah mirip badut Ronald McDonald's. Tapi ada hubungannya dengan sains yang menyebutkan bahwa warna merah bisa merangsang dan membuat seseorang menjadi lebih aktif.

Sementara, warna kuning diasosiasikan dengan kebahagiaan dan merupakan warna yang paling terlihat di siang hari. Itulah sebabnya logo McDonald's sangat mudah dikenali, bahkan di jalan yang ramai sekalipun. 

Masih dari sumber yang sama, otak memiliki kemampuan untuk memproses warna sebelum memproses kata atau bentuk, jadi itulah mengapa rantai makanan cepat saji memilih dua warna ini untuk logo dan merek mereka. 

Fast Food/ Pexels.com/ Isaac Taylor
Fast Food/ Pexels.com/ Isaac Taylor

Merah dan kuning dianggap bisa membuat lapar dan mendorong orang untuk mau membeli produk yang mereka jual, sekaligus juga membuat pelanggan merasa senang.  

Namun, melansir laman Insider, teori ini sepertinya tidak memiliki landasan yang nyata dalam sains. Seperti banyak ilmu psikologi, pertanyaan apakah warna merah membuat orang ingin makan lebih banyak agaknya sulit dijawab dengan jawaban iya atau tidak secara sederhana.

Di dalam sebuah penelitian menunjukkan bahwa warna merah mampu merangsang atau meningkatkan gairah, tapi terkait dengan aktivitas, alias bukan tentang rasa lapar. 

Warna merah juga dapat meningkatkan detak jantung, yang bisa menjadi alasan mengapa banyak laporan media mengatakan hal tersebut bisa meningkatkan nafsu makan kita.  Tetapi detak jantung dan nafsu makan tidak selalu terkait.

Fast Food Populer/ Foto: Pexels.com/ Khaled Hossain
Fast Food Populer/ Foto: Pexels.com/ Khaled Hossain

Lebih mungkin bahwa warna merah menjadi identik dengan makanan cepat saji dari waktu ke waktu, sehingga membuat gagasan secara tidak langsung bahwa merah mampu meningkatkan selera makan seseorang. 

Namun bukan berarti pemilihan warna pada logo brand atau merek menjadi tidak penting ya, Beauties. Pemilihan warna yang mudah dikenali dan diingat bisa menjadi faktor penting dalam penentuan untuk membeli suatu produk dengan cepat.

Studi pada Management Decision tahun 2006 menunjukkan, orang bisa membuat 62% hingga 90% dari keputusan cepat mereka tentang produk berdasarkan warna saja. 

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI! 

(fer/fer)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE