STATIC BANNER
160x600
STATIC BANNER
160x600
BILLBOARD
970x250

Public Speaking Lancar di Depan Umum, Ternyata Begini Cara Latihannya

Octavia Dewi | Beautynesia
Jumat, 27 Aug 2021 07:15 WIB
Public Speaking Lancar di Depan Umum, Ternyata Begini Cara Latihannya

Public speaking merupakan kemampuan penting yang sangat berguna dalam dunia kerja. Namun, tidak sedikit orang yang gugup saat berbicara di depan umum. Hal tersebut membuat informasi yang disampaikan tidak jelas dan penampilan terkesan berantakan.

Maka dari itu, yuk coba kenali beberapa cara melatih kemampuan public speaking agar kamu lancar berbicara di depan umum. Simak tipsnya di bawah ini ya, Beauties!

1. Percaya Diri

Percaya diri
Percaya Diri/Foto: Freepik.com/Wayhomestudio

Percaya dengan kemampuan diri sendiri adalah point penting dalam public speaking yang membantu menghilangkan rasa gugup. Kamu jangan mendengarkan pesan negatif ataupun pendapat buruk orang lain, intinya percaya pada diri sendiri bahwa kamu bisa. Jika kamu percaya diri maka semuanya akan terasa mudah untuk dilalui.

2. Latihan Berbicara di Depan Cermin

Berbicara di depan cermin
Berlatih di Depan Cermin/Foto: Freepik.com/Senivpetro

Cobalah melatih public speaking di depan cermin, karena hal tersebut dinilai efektif untuk meningkatkan rasa percaya diri dan menghilangkan rasa gugup. Perhatikan gerakan tubuh dan ekspresi wajah dengan baik serta sampaikan informasi secara jelas dan gunakan bahasa yang mudah dipahami. Latihan  di depan cermin setiap hari adalah cara paling efektif untuk melatih kemampuan berbicara di depan umum.

3. Lakukan Kontak Mata dan Interaksi dengan Peserta

Kontak mata
Kontak Mata/Foto: Freepik.com/Kotamangostar

Menjaga interaksi dan kontak mata dengan peserta secara tidak langsung membuat kamu lebih bersemangat. Karena dengan melakukan hal tersebut akan menambah keberanian tampil di depan umum.

Peserta pun juga merasa bahwa kamu menguasai materi secara penuh karena kamu tampil dengan baik. Jika kamu menjaga interaksi dan kontak mata maka suasana menjadi tidak tegang dan peserta merasa dirinya lebih dihargai.

4. Bicara Secara Perlahan

Bicara secara perlahan
Bicara Perlahan/Foto: Freepik.com/Kroshka_Nastya

Gugup atau berbicara terlalu cepat saat di depan umum adalah hal yang sering kita jumpai. Hal tersebut justru membuat informasi yang disampaikan tidak jelas dan sulit dipahami oleh peserta. Maka dari itu, bicaralah secara perlahan dengan artikulasi yang jelas, berhenti sejenak kemudian tarik nafas, dan bicaralah dengan tenang.

5. Fokus

Fokus
Fokus/Foto: Freepik.com/Wayhomestudio

Fokus juga merupakan hal penting yang perlu diperhatikan saat tampil di depan umum. Matikan handphone dan jangan memikirkan hal-hal di luar penampilan kamu yang dapat membuat kamu kehilangan fokus karena hal tersebut tidak ada gunanya. Jika sudah melakukan itu, maka tampilah dengan semaksimal mungkin di depan peserta.

Beauties, beberapa tips melatih public speaking di atas merupakan cara agar kamu tampil dengan baik di depan umum. Fokus dengan diri sendiri dan latihlah kemampuan public speaking yang kamu miliki agar kamu mampu menguasai skill berbicara di depan umum secara maksimal. Good luck!

(ria/ria)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE