BILLBOARD
970x250

4 Resep Menu Sahur Berbahan Dasar Ayam, yang Praktis Dibuat dan Bisa Dijadikan Stok dari Chef Devina Hermawan

Tyas Arini | Beautynesia
Selasa, 28 Mar 2023 03:20 WIB
Resep Popcorn Chicken ala KFC

Makan sahur hukumnya sunnah, untuk yang akan menjalankan ibadah puasa. Terkadang tidak cukup waktunya untuk memasak, sering kali membuat banyak orang berakhir dengan sahur seadanya. Padahal Beauties, kamu bisa lho menyetok makanan terlebih dahulu kemudian dihangatkan atau digoreng saat menjelang sahur. 

Chef Devina Hermawan membagikan resep masakan olahan ayam yang praktis dibuat dan bisa disimpan atau dijadikan stok makanan di kulkas untuk disajikan saat sahur. Ada resep makanan apa saja? Yuk, simak!

1. Ayam Goreng Hong Kong

Ayam Goreng gaya Hong Kong ini bisa dipanggang maupun digoreng. Lewat YouTube channel-nya, Devina menyebutkan bahwa Ayam Goreng Hong Kong bisa disimpan di kulkas untuk stok makanan.

Cara masaknya pun terbilang tidak terlalu susah, kamu bisa memasaknya juga saat waktu sahur tiba. 

Bahan-bahan (untuk 6 porsi):

Bahan marinasi:

  • 1 kg paha ayam
  • ½ sdm garam
  • 1 sdm gula pasir
  • ½ sdm kaldu bubuk/penyedap
  • ½ sdt merica
  • ½ sdt bubuk ngohiong
  • 1 sdm kecap hitam
  • 2 sdm Royco Saus Tiram
  • 2 sdt minyak wijen

Bahan lainnya:

  • 6 siung bawang putih
  • 1 jempol jahe
  • 2 sdm minyak
  • 500 ml air
  • 2 sdm maizena

Bahan sambal:

  • 2 siung bawang putih
  • 5 buah cabai keriting merah
  • 10 buah cabai rawit merah
  • 50 ml air
  • ¼ sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdt cuka

Pelengkap:

  • Daun ketumbar
  • Nasi putih
  • Timun
  • Minyak bawang putih goreng

Cara pembuatan:

  1. Marinasi ayam dengan kecap hitam, Royco Saus Tiram, garam, gula pasir, kaldu bubuk, merica, dan bubuk ngohiong, lalu aduk hingga rata.
  2. Tambahkan minyak wijen dan aduk rata. Diamkan selama 1-2 jam di suhu ruang.
  3. Untuk sambal, blender cabai rawit, cabai keriting, bawang putih, dan air kemudian masukkan ke dalam wajan.
  4. Tambahkan garam, gula pasir dan cuka, masak beberapa saat.
  5. Iris jahe dan geprek bawang putih.
  6. Panaskan minyak, tumis bawang putih, dan jahe hingga wangi lalu masukkan ayam beserta bumbu marinasinya, dan masak beberapa saat.
  7. Masukkan air, masak selama 20-30 menit di api kecil lalu sisihkan ayam
  8. Buang jahe dan bawang putih kemudian masukkan larutan maizena, masak sesaat hingga sedikit mengental.
  9. Panaskan minyak, goreng ayam di api sedang hingga kering dan tiriskan.
  10. Ayam hongkong siap disajikan dengan pelengkap.

Tekstur ayamnya lembut dan bumbunya meresap hingga dalam. Disajikan dengan sausnya membuat rasanya lebih 'kaya', namun hati-hati untuk saus, diusahakan jangan membuatnya terlalu asin. Untuk ayam yang belum digoreng bisa dimasukkan ke dalam kulkas dan dijadikan stok untuk sahur. 

Resep Spicy Chicken Wings ala Pizza Hut

2. Spicy Chicken Wings 

Sayap ayam bisa dimasak dengan banyak cara. Salah satu yang sering menjadi favorit adalah Spicy Chicken Wings. Bahkan menu ini juga menjadi menu yang paling sering dipesan di Pizza Hut. 

Bahan-bahan:

  • 6 pcs sayap ayam
  • 3 pcs bawang putih halus
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 ½ sdm saus tiram
  • 1 sdm saus barbeque
  • 1 ½ sdm Sambel Cap Ibu Jari Hot & Sweet
  • 2 sdm madu
  • 1 sdt kaldu jamur
  • ½ sdt merica
  • 2 sdm minyak goreng 

Cara pembuatan:

  1. Potong sayap ayam menjadi 3 bagian, buang ujung sayapnya, lalu cuci hingga bersih.
  2. Marinasi sayap ayam dengan bawang putih halus, kecap manis, saus tiram, Sambel Cap Ibu Jari Hot & Sweet, saus barbeque, madu, kaldu jamur, dan merica. Kemudian, aduk hingga rata.
  3. Marinasi minimal 2 jam di suhu ruangan atau minimal 8 jam di lemari pendingin agar bumbu meresap.
  4. Setelah dimarinasi, tambahkan minyak goreng, aduk hingga rata.
  5. Siapkan wire baking rack dan alasnya, letakkan ayam di atasnya agar bumbu menetes ke bawah. Bisa juga menggunakan aluminium foil.
  6. Panggang di oven dengan suhu 220 derajat selama 10 menit.
  7. Setelah 10 menit, keluarkan dari oven lalu olesi dengan sisa bumbu marinasi. Panggang kembali di suhu 180 derajat selama 5-10 menit.
  8. Jika ayam sudah berwarna cokelat keemasan, angkat dan sajikan.

Tampilan luar ayam sudah caramelized, namun daging di dalamnya masih sangat juicy. Devina Hermawan menyebutkan bahwa kuncinya ada dimarinasi. Sebaiknya marinasi ayam cukup lama agar bumbu meresap, jika tidak bumbu hanya terasa di luar saja. 

Resep Popcorn Chicken ala KFC

3. Popcorn Chicken 

Popcorn Chicken ini sebenarnya sama dengan ayam goreng tepung, namun, yang membedakan adalah ukurannya. Popcorn Chicken memiliki ukuran yang lebih kecil dan membuatnya menjadi lebih renyah, 

Bahan-bahan (untuk 4-5 porsi):

Bahan marinasi:

  • 500 gr dada ayam filet
  • 4 siung bawang putih
  • ¼ buah bawang bombai
  • 100 ml susu
  • ¾ sdt garam
  • ¾ sdt kaldu bubuk/penyedap
  • ¼ sdt merica
  • ½ sdm mixed herbs
  • 1 sdt bubuk paprika
  • 1 sdt cuka
  • 2 sdm saus sambal
  • 1 butir telur
  • 6 sdm campuran tepung kering

Bahan tepung kering:

  • 300 gr tepung terigu protein sedang
  • 2 sdt bubuk paprika
  • 1 sdm bubuk bawang putih, opsional
  • 100 gr maizena
  • 1 sdm baking powder
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt merica

Pelengkap:

  • Saus sambal

Cara pembuatan:

  1. Keringkan ayam kemudian iris sebesar satu ruas jempol, pindahkan ke dalam mangkuk.
  2. Potong-potong bawang putih dan bawang bombai lalu blender dengan susu.
  3. Masukkan bumbu ke dalam ayam kemudian tambahkan garam, kaldu bubuk, merica, mixed herbs, bubuk paprika, cuka, saus sambal, dan telur. Kemudian aduk rata dan diamkan selama 15-30 menit.
  4. Untuk tepung kering, campurkan tepung terigu, maizena, bubuk bawang putih, bubuk paprika, baking powder, garam, dan merica, lalu diaduk hingga rata.
  5. Masukkan 6 sdm campuran tepung kering ke dalam ayam dan aduk rata.
  6. Masukkan ayam ke dalam tepung kering satu per satu sambil diratakan.
  7. Panaskan minyak, goreng ayam hingga sedikit kecokelatan di api sedang kecil
  8. Popcorn chicken siap disajikan

Di video YouTube-nya, Devina membagikan tips untuk menggoreng dengan minyak yang cukup banyak agar ayam terendam. Juga untuk menggoreng dengan api kecil sedang. Kedua hal tersebut bertujuan untuk membuat tepung ayam crispy dan renyah. 

Resep Chicken Nugget ala McD dan Fiesta

4. Chicken Nugget 

Tidak hanya anak-anak, orang dewasa pun suka dengan chicken nugget. Menu makanan ini juga bisa dijadikan stok frozen food di rumah, agar masak saat sahur lebih praktis. Chef Devina Hermawan membagikan resep Chicken Nugget lewat channel YouTubenya. 

Bahan-bahan (untuk 32 pcs):

  • 300 gr paha ayam
  • 2 lembar roti tawar/30 gr tepung roti + 1 sdm air
  • 50 ml susu
  • 3 sdm minyak
  • 1 butir telur (ukuran kecil)
  • 1-2 sdm air
  • 1 siung bawang putih, parut
  • 1 sdm bawang merah goreng
  • 8 cm batang seledri, cincang halus
  • 1 sdm tepung sagu/maizena
  • ¼ sdt pala bubuk, opsional
  • ¼ sdt merica
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu ayam bubuk/penyedap
  • 2 sdt gula

Bahan pelapis (ala McD):

  • 4 sdm maizena/sagu/tapioka
  • 3 sdm tepung terigu protein sedang
  • ½ sdt baking powder
  • ½ sdt bubuk paprika
  • 1 sdt kaldu ayam
  • 90-110 ml air es 

Bahan pelapis tepung roti (opsional):

  • 40 gr tepung terigu protein sedang
  • 1 butir telur
  • 50 gr tepung roti

Lainnya:

  • Minyak untuk menggoreng
  • Saus tomat
  • Saus sambal

Cara pembuatan:

  1. Buang pinggiran roti tawar kemudian rendam dengan susu.
  2. Masukkan ayam fillet ke dalam food processor, tambahkan garam, gula, kaldu bubuk, dan merica, kemudian haluskan.
  3. Masukkan telur, bawang putih, minyak, air, bawang goreng, seledri, tepung sagu, pala, roti, dan susu kemudian blender lagi hingga halus.
  4. Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga, semprotkan berbentuk angka 8 dan memanjang atau sesuai selera di atas kukusan yang sudah diberi alas baking paper.
  5. Kukus selama 8 menit, angkat dan biarkan dingin.
  6. Potong nugget berbentuk panjang sesuai selera, lumuri semua nugget dengan tepung terigu
  7. Campurkan semua bahan pelapis ala McD hingga rata, celupkan nugget kemudian goreng dengan minyak panas menggunakan api sedang hingga kuning keemasan.
  8. Setelah dingin, goreng 1 kali lagi supaya garing.
  9. Pecahkan telur di dalam mangkuk kemudian bumbui dengan garam dan merica, kocok lepas
  10. Untuk nugget berbentuk stik, celupkan nugget ke dalam kocokan telur kemudian balurkan dengan tepung roti hingga rata.
  11. Goreng dengan minyak panas menggunakan api sedang hingga kuning keemasan
  12. Sajikan chicken nugget dengan saus sambal dan saus tomat atau saus lain sesuai selera.

Kedua tipe nugget di atas sama-sama renyah, crispy, dan gurih. Rasanya pun tidak plain, karena ada berbagai bumbu yang diolah bersama dengan daging ayam.

Wah, keempat masakan di atas terlihat enak-enak semua, ya, Beauties! Sudah siap memasak untuk stok sahur di bulan Ramadan ini? Kamu bisa menyontek deretan resepnya di kanal YouTube Chef Devina Hermawan ya!

______

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation! Caranya DAFTAR DI SINI! 

(ria/ria)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE