
5 Fakta dari Minuman Manis yang Perlu Kamu Ketahui, Sebaiknya Jangan Sampai 'Kecanduan'

Minuman manis semakin banyak saja pilihannya ya, Beauties? Bahkan terasa kurang kalau belum menyeruputnya dalam sehari. Namun buat kamu yang merasa sudah sampai kecanduan, sebaiknya berhati-hati!
Cek faktanya berikut demi kebaikan kamu:
1. Apa Saja yang Termasuk dalam Minuman Manis?
Mengutip Centers for Disease Control and Prevention Amerika (CDC), minuman manis merupakan berbagai jenis minuman yang punya rasa manis karena tambahan dari berbagai jenis gula. Seperti brown sugar, corn sweetener, corn syrup, dextrose, fructose, glucose, high-fructose corn syrup, honey, lactose, malt syrup, maltose, molasses, raw sugar, and sucrose. Itu bisa berupa minuman bersoda, minuman rasa buah, minuman berenergi, hingga kopi dan teh dengan tambahan gula.
2. Punya Kandungan Gula Tinggi
Alasan kenapa kita perlu membatasi bahkan menghindari minuman kemasan manis, itu karena dinilai punya kandungan gula tinggi di dalamnya. Pada dasarnya tubuh manusia memang membutuhkan gula untuk memberikan energi namun hanya dalam jumlah tertentu.
Menurut Permenkes Nomor 30 Tahun 2013, anjuran gula/orang dalam per hari adalah 10% dari total energi (200 kkal )atau setara dengan gula 4 sendok makan /orang /hari (50 gram/orang/hari).
Beauties juga perlu ingat bahwa gula ada di mana-mana, atau tidak hanya dalam minuman manis. Seperti pada kue, dessert, hingga makanan bertepung.
![]() |
3. Sering Minum Minuman Manis Berdampak Buruk buat Kesehatan
Mengutip Centers for Disease Control and Prevention Amerika, adapun beberapa dampak buruk ini bisa mengintai bila tubuh mendapat asupan gula berlebihan seperti kerusakan gigi, kelebihan berat berat, obesitas, diabetes tipe 2, penyakit jantung, penyakit ginjal, penyakit hati non-alkohol, asam urat, dan artritis.
4. Berhubungan dengan Punya Pola Hidup Tidak Sehat
Masih dikutip dari laman CDC, mereka yang punya gaya hidup tidak sehat seperti merokok, tidak mendapat waktu tidur yang cukup, tidak olahraga, lebih sering makan fast food, dan tidak rutin konsumsi buah, cenderung menjadi konsumen minuman manis. Ditambah lagi kebiasaan kurang sehat lain seperti lebih sering menghabiskan waktu di depan layar seperti depan laptop, ponsel, juga video games.
5. Gula Bisa Membuat Candu
Mengutip British Heart Foundation, memang ada sedikit bukti yang mengungkap kalau gula bisa menyebabkan kecanduan seperti halnya candu terhadap rokok, alkohol, juga narkoba. Hal ini berdasarkan pada uji terhadap hewan, namun memang belum bisa dikatakan berlaku bagi manusia.
Meski begitu kita pun mesti menyadari saat tidak bisa menahan gula atau sudah masuk dalam kategori berlebihan, untuk bisa segera diatasi, mengingat dampak buruk yang bisa mengintai.
---
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!