BILLBOARD
970x250

Bikin Ngiler! Ini 8 Menu Takjil Populer dari Berbagai Negara yang Menggugah Selera

Retno Anggraini | Beautynesia
Senin, 25 Apr 2022 16:30 WIB
Bikin Ngiler! Ini 8 Menu Takjil Populer dari Berbagai Negara yang Menggugah Selera

Beauties, kini kita sudah memasuki bulan suci Ramadan. Saat berpuasa, salah satu momen yang spesial adalah momen berbuka. Momen berbuka biasanya juga menjadi ajang untuk berkumpul dengan orang-orang tersayang, seperti keluarga dan teman.

Di Indonesia, biasanya orang-orang akan berbuka puasa dengan makanan atau minuman manis, seperti es teler, es campur, kolak, bahkan gorengan. Tapi, tidak hanya Indonesia saja yang punya menu takjil populer. Merangkum dari berbagai sumber, ini 8 menu takjil khas beberapa negara yang tidak kalah menggugah selera. Awas ngiler, Beauties!

Chebakia - Maroko

Chebakia
Chebakia/Foto: Instagram.com/patri.doga

Chebakia merupakan menu takjil khas Maroko yang populer selain sup harira. Chebakia sendiri merupakan kue goreng yang terbuat dari potongan-potongan adonan yang digulung menyerupai bunga mawar, digoreng hingga keemasan, kemudian dilapisi dengan sirup yang terbuat dari madu dan air bunga jeruk, lalu ditaburi biji wijen. Masyarakat Maroko pada umumnya berbuka puasa dengan semangkuk sup harira, beberapa buah kurma, dan tentunya chebakia.

Falooda - Pakistan

Falooda
Falooda/Foto: Instagram.com/noob.stuff_

Di Pakistan, ada salah satu menu takjil yang hampir mirip dengan es campur Indonesia. Namanya adalah falooda. Biasanya, minuman ini dibuat dengan mencampur sirup mawar, bihun, biji selasih, dan susu. Tidak sedikit juga yang menyajikannya dengan es krim. Bihun yang digunakan untuk membuat falooda terbuat dari gandum, tepung jagung, atau tepung sagu.

Kunafa - Palestina

Kunafa
Kunafa/Foto: Instagram.com/humainthekitchen

Berkunjung ke Palestina saat bulan Ramadan rasanya kurang lengkap jika belum mencicipi menu takjil satu ini. Kunafa merupakan menu takjil tradisional yang terbuat dari dough semolina murni yang dilumuri dengan sirup manis berbahan dasar gula. Biasanya, hidangan ini dilapisi dengan keju atau bahan lain, seperti krim atau kacang. Kunafa lebih lezat jika disantap saat hangat. Pecinta keju pasti suka menu takjil satu ini!

Güllaç - Turki

Güllaç
Güllaç/Foto: Instagram.com/1betusblogu

Menu takjil khas Turki ini hanya bisa kamu temukan saat bulan Ramadan saja. Güllaç terbuat dari lembaran-lembaran pastry khusus yang direndam dengan susu hangat, lalu ditaburi walnut, biji delima, dan pistachio di tengahnya. Güllaç juga biasanya ditambah siraman air mawar untuk menambah aroma yang khas.

Luqaimat - Arab Saudi

Luqaimat
Luqaimat/Foto: Instagram.com/sugarsweettherapy

Sudah jadi rahasia umum kalau masyarakat Arab Saudi selalu konsumsi kurma saat buka puasa. Tapi, apa kamu pernah dengar soal luqaimat? Menu takjil ini merupakan kue berbentuk bulat kecil yang diberi siraman sirup kurma dalam penyajiannya. Luqaimat sendiri memiliki rasa yang hampir mirip dengan donat atau kue mantau.

Bolani - Afghanistan

Bolani
Bolani/Foto: Instagram.com/afghansfood

Takjil khas Afghanistan ini memiliki bentuk yang hampir mirip seperti martabak asin. Bolani merupakan roti tipis berbentuk bulan yang terbuat dari berbagai macam sayuran dan rempah yang dihancurkan. Kamu bisa menikmatinya dengan cara digoreng atau dipanggang. Hidangan ini biasa disajikan dengan yoghurt dan minuman khas Afghanistan, yaitu doogh.

Sambusas - Somalia

Sambusas
Sambusas/Foto: Instagram.com/northmarket

Jika dilihat sekilas, menu takjil ini hampir terlihat mirip seperti samosa, ya, Beauties. Sambusas merupakan menu takjil khas Somalia yang merupakan kue goreng berbentuk segitiga yang berisi daging atau sayuran cincang dan rasanya cukup pedas. Untuk kamu yang baru pertama kali mencobanya, mungkin akan terasa aneh karena rasa dominan dari kapulaga.

Qatayef - Yordania

Qatayef
Qatayef/Foto: Instagram.com/elizabethakca

Qatayef merupakan makanan penutup Yordania yang juga dijadikan menu takjil saat bulan Ramadan. Qatayef sendiri merupakan pancake yang terbuat dari bahan utama kayu manis yang diisi dengan adonan kacang kenari dan gula. Biasanya, masyarakat Yordania menambahkan madu sebagai saus pelengkap.

Itulah delapan menu takjil populer dari beberapa negara di dunia saat bulan Ramadan. Menu takjil di atas juga bisa jadi referensi kamu untuk mencoba menu takjil berbeda, lho!

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(naq/naq)
Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE