
Wajib Coba, Studi Ungkap Makan di Piring Warna Ini Ampuh Bantu Turunkan Berat Badan!

Buat kamu yang sedang menjalankan program diet, kamu pasti paham betul bahwa ada begitu banyak cara untuk menurunkan berat badan. Mulai dari berbagai jenis diet, pola makan, jenis olahraga, hingga kebiasaan-kebiasaan kecil yang bisa berkontribusi untuk menurunkan berat badan.
Namun, tahukah kamu kalau warna piring makan yang kamu gunakan juga bisa berpengaruh dalam upaya menurunkan berat badan? Mungkin sekilas terdengar aneh, namun faktanya, trik warna piring makan saat diet didukung oleh berbagai studi dan penelitian, lho!
Hubungan Warna Piring Makan dan Berat Badan
![]() |
Salah satu tantangan utama saat menurunkan berat badan adalah mengontrol porsi makan. Tak hanya jenis makanan, jumlah makanan yang kamu taruh di piring makan juga penting untuk menjaga asupan kalori saat diet.
Namun, mengontrol porsi makan bukanlah hal yang mudah bagi sebagian orang. Kebanyakan orang gagal untuk melacak asupan kalori mereka dan akhirnya malah makan berlebih. Jika kamu sedang mengalami ini, mungkin trik warna piring makan bisa kamu coba, Beauties.
Melansir dari Times of India, beberapa studi menunjukkan bahwa seseorang cenderung akan makan lebih sedikit jika ada kontras warna yang lebih tinggi antara piring dan makanan. Jika kamu makan makanan berwarna terang dari piring berwarna gelap, kamu mungkin akan makan lebih sedikit.
Alasannya adalah porsi makanan kamu akan terlihat lebih besar karena menonjol di piring yang lebih gelap. Sedangkan di piring berwarna terang, makanan berwarna terang akan terlihat sedikit dan ini bisa mendorong kamu untuk makan berlebih.
Makan di Piring Warna Ini untuk Ampuh Bantu Turunkan Berat Badan
![]() |
Melansir dari Times of India, warna-warna cerah seperti kuning, oranye, dan merah dapat menambah nafsu makan. Warna-warna tersebut, terutama warna merah, dapat meningkatkan tekanan darah dan detak jantung, membuat kamu merasa lebih lapar.
Namun, warna-warna gelap seperti abu-abu, hitam, coklat, dan ungu dianggap sebagai penekan nafsu makan. Maka, jika kamu makan menggunakan piring dengan warna gelap tersebut, kemungkinan untuk makan berlebih pun akan berkurang.
Tak hanya itu, warna biru juga menjadi warna terbaik ketika sedang diet, lho! Sebab, sains menunjukkan bahwa makan di piring biru tua dapat membantu kamu mengontrol porsi makan dengan cara yang lebih baik.
Bentuk Alat Makan Juga Berpengaruh
![]() |
Tidak hanya warna peralatan makan, tetapi bentuknya juga berperan dalam penurunan berat badan, lho, Beauties! Memiliki makanan atau minuman dari gelas atau mangkuk yang tinggi dan sempit dinilai lebih baik daripada yang lebar.
Keduanya mungkin mengandung jumlah cairan atau makanan yang sama, tetapi penelitian menunjukkan bahwa orang merasa memiliki porsi yang lebih banyak ketika mereka menggunakan peralatan makan yang tinggi dan sempit.
Buat kamu yang sedang diet, tertarik mencoba trik di atas, Beauties?
***
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!