Nggak Cuma Fisik, 4 Bentuk Kekerasan dalam Hubungan Ini Juga Patut Kamu Waspadai!

Friska Nindi Rianti | Beautynesia
Sabtu, 07 Aug 2021 14:30 WIB
Nggak Cuma Fisik, 4 Bentuk Kekerasan dalam Hubungan Ini Juga Patut Kamu Waspadai!
Kekerasan dalam hubungan yang harus diwaspadai/Foto: Freepik/Tutatama

Kekerasan dalam hubungan seringkali hanya dikaitkan dengan tindak kekerasan fisik saja. Padahal, terdapat bentuk-bentuk kekerasan lain yang kerap terjadi di dalam hubungan namun belum banyak dikenali.

Tidak memandang usia dan latar belakang hubungan, tindak kekerasan bisa terjadi kapanpun, pada siapapun, baik dalam hubungan pacaran maupun pernikahan.

Nah, jangan sampai tidak menyadari ya, Beauties. Selain kekerasan fisik, 4 bentuk kekerasan ini juga patut kamu waspadai karena menjadi pertanda hubungan yang tidak sehat!

1. Kekerasan Emosional

kekerasan dalam hubungan
Kekerasan emosional dalam hubungan/Foto: Freepik/Freepik

Kekerasan emosional adalah bentuk kekerasan non-fisik yang berdampak pada perasaan korban. Bentuk kekerasan ini umumnya terjadi berupa tindak manipulasi (gaslighting), intimidasi, terlalu mengontrol pasangan hingga perilaku posesif yang berlebihan.

Kekerasan secara emosional bisa jadi tidak disadari oleh korban maupun pelaku karena sifatnya yang halus. Meski begitu, tindakan ini tetap berbahaya karena lama-kelamaan dapat melukai kondisi mental korbannya.

2. Kekerasan Verbal

kekerasan dalam hubungan
Kekerasan verbal dalam hubungan/Foto: Freepik/Freepik

Tidak seperti kekerasan emosional, kekerasan verbal cenderung lebih mudah dikenali. Jika pasangan kerap membentak, merendahkan atau mencaci dengan kata-kata yang kasar dan kurang pantas, kamu perlu mewaspadai perilakunya sebagai pertanda hubungan yang tidak sehat, Beauties

Kekerasan ini juga menyerang kondisi mental korban hingga menyebabkannya merasa rendah diri, kehilangan percaya diri bahkan depresi.   

3. Kekerasan Seksual

kekerasan dalam hubungan
Kekerasan seksual dalam hubungan/Foto: Freepik/Spukkato

Memaksakan hubungan seksual tanpa persetujuan atau menyebabkan pasangan menjadi tidak nyaman dikategorikan sebagai tindak kekerasan seksual.

Tindakan ini umumnya disertai dengan ancaman sehingga korban merasa tidak berdaya dan sulit untuk menolak.

4. Kekerasan Finansial

kekerasan dalam hubungan
Kekerasan finansial dalam hubungan/Foto: Freepik/User18526052

Terakhir, kamu juga patut mewaspadai bentuk kekerasan finansial. Bentuk kekerasan ini terjadi ketika seseorang melanggar hak pasangannya dalam memperoleh atau mengakses sumber keuangan.

Bentuk-bentuk kekerasan finansial antara lain seperti melarang korban untuk bekerja, mengontrol dan menahan uang hingga kartu ATM, serta perilaku eksploitasi keuangan dengan memaksa pasangan membelikan semua yang diinginkan pelaku. 

Itu dia bentuk-bentuk kekerasan dalam hubungan yang patut kamu kenali dan waspadai, Beauties. Dengan mengenalinya, semoga kita bisa lebih selektif dan tidak mudah terjerat dalam hubungan tidak sehat, ya!

CERITA YUK!
Theme of The Month :

Theme of The Month :

Theme of The Month :

Theme of The Month :

Theme of The Month :

Komentar
0 Komentar TULIS KOMENTAR
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE