
Kata Ahli Diet, Ini 5 Kebiasaan Pagi Hari yang Bisa Bikin Berat Badan Turun dengan Cepat! Tertarik Coba?

Menurunkan berat badan memang gampang-gampang susah. Perlu konsistensi dan motivasi yang besar agar bisa mendapatkan berat badan yang diinginkan. Tapi, apakah kamu sudah mencoba berbagai cara untuk menurunkan berat badan, namun yang terjadi malah sebaliknya? Mungkin, kamu harus melakukan kebiasaan tertentu yang bisa bantu turunkan berat badan, Beauties!
Lisa Young, Ph.D., RDN, seorang ahli gizi dan penulis Finally Full, Finally Slim, yang juga anggota dari Medical Export Board Eatthis, membagikan lima kebiasaan pagi yang paling direkomendasikan untuk kamu yang mau menurunkan berat badan secara cepat dan sehat.
Apa saja 5 kebiasaan pagi hari yang direkomendasikan untuk membantu menurunkan berat badan? Dirangkum dari Eat This, Not That!, berikut ulasannya!
5 Kebiasaan Pagi Hari untuk Menurunkan Berat Badan
1. Minum Segelas Air saat Bangun Tidur
![]() |
Young mengatakan bahwa meminum segelas air tepat saat bangun di pagi hari adalah langkah yang cerdas.
"Ketika kamu bangun di pagi hari, kamu mungkin mengalami dehidrasi, jadi menghidrasi diri dengan meminum segelas air adalah ide yang bagus. Kamu juga mungkin merasa lapar, tetapi sebenarnya kamu hanya haus," jelasnya.
Dalam Journal of Clinical and Diagnostic Research, minum sekitar dua gelas air 30 menit sebelum sarapan, makan siang, dan makan malam, juga bisa membantu menurunnkan berat badan dan membantu menurunkan skor indeks massa tubuh (BMI).
2. Tambahkan Makanan yang Mengandung Protein ke dalam Menu Sarapan
![]() |
Memulai sarapan dengan makanan kaya protein seperti telur, yogurt, atau selai kacang akan membuat kamu merasa kenyang lebih lama, lho. Plus, bisa membantu menstabilkan gula darah.
Banyak uji klinis telah mengungkapkan bahwa meningkatkan asupan protein (dengan mengkonsumsi protein lebih banyak dari kecukupan diet yang disarankan), dapat menurunkan berat badan dan meningkatkan komposisi tubuh secara keseluruhan.